Ikut Demam Bola, Pemkab Inhil Gelar Nobar Partai Final Piala Dunia Prance vs Kroasia

Sabtu, 14 Juli 2018

TRANSMEDIARIAU.COM, Dalam rangka menjalin hubungan silaturahmi, PWI Indragiri Hilir (Inhil) dan GGTV Tembilahan menggelar nonton bareng final Piala Dunia 2018, Minggu (15/7/2018). Bupati Inhil, HM Wardan pun direncaNAkan akan ikut dalam nobar yang akan digelar di halaman Kantor Bupati Inhil itu. Untuk menyukseskan acara ini, panitia juga menyediakan hadiah. ''Disela-sela nobar kami akan adakan kuis. Bagi penonton yang bisa menjawab maka akan kita berikan hadiah," ungkap Sekretaris PWI Inhil H Ihsan, Jumat (13/7/2018). Disamping bertujuan menjalin silaturahmi, nobar juga bertujuan memberi hiburan bagi masyarakat setempat. Apalagi Piala Dunia hanya dapat disaksikan dalam empat tahun sekali. Sementara itu Kepala Bidang (Kabid) Kerja Sama Media Diskominfo Inhil Trio Beni Putra mengatakan acara nonton bareng sepakbola Piala Dunia dapat mendekatkan hubungan antara pihaknya dengan masyarakat. "Pada acara itu kita juga akan melaunching sebuah aplikasi berbasis android yang diberi nama Sistem Informasi Pemerintah dan Masyarakat (Inpas)," kata Trio Beni. Hal itu lanjut Trio Beni, dibuat dalam rangka memenuhi amanat UU keterbukaan Informasi publik (KIP). Sebab, pemerintah selaku badan publik berkewajiban memberikan informasi kepada masyarakat. "Aplikasi ini mudah dipergunakan oleh masyarakat untuk melihat dan menyampaikan informasi ditengah-tengah keterbatasan jarak geografis Inhil yang cukup luas," terangnya.***(rls)