TRANSMEDIARIAU.COM - Korban tabrakan mobil Patwal Bupati Inhu, warga asal Koto Inuman, Kamis (21/2/2019) tadi siang dikabarkan meninggal dunia. Dari keterangan sumber yang tak disebutkan namanya, mengatakan, korban tabrakan mobil Patwal Bupati Inhu ini meninggal dunia di RSUD Telukkuatan, sekira pukul 17.10 WIB sore. "Korban meninggal saat menjalani perawatan, sebelumnya sempat mengalami kritis usai insiden," ungkapnya, Kamis malam. Menurut sumber, saat ini korban telah dibawa pulang ke rumah duka di desanya untuk dikebumikan. Korban diketahui adalah seorang bocah laki-laki inisia RMP (11) yang masih berstatus pelajar. Sedangkan sopir yang mengendarai mobil Patwal nopol BM 8099 B plat merah tersebut, diketahui inisialnya DR (33) honorer Pemkab Inhu, alamat Kota Rengat. Polres Kuansing, AKBP Muhammad Mustofah, Sik dan Kasat Lantas Polres Kuansing, terkait meninggalnya korban RMP ini, saat dikonfirmasi belum memberikan jawaban sama sekali hingga berita ini dilayangkan.** Sumber: Riaterkini.com | Editor: bbc