TRANSMEDIARIAU.COM - Kapolres Indragiri Hulu, Riau AKBP Efrizal menghadiri acara panen cabe merah Kelompok Tani Suka Maju (KL- MJ) di Desa Talang Jerinjing, Kecamatan Rengat Barat.
Panen raya yang dilaksanakan pada Kamis, 28 Januari 202 dihadiri sejumlah pihak perlu di berikan apresiasi tinggi. Karena hasilnya luar biasa dan dapat membantu ekonomi masyarakat setempat.
"Saya berharap perhatian pihak PT SSR berkelanjutan sehingga masyarakat terbantu," kata Kapolres.
PT SSR yang berada di tengah masyarakat Talang Jerinjing, sebaiknya melaksanakan program Corporate Sosial Responsibility (CSR) dengan optimal dan berkelanjutan.
Apa yang disaksikan Kamis (28/1) adalah bukti bahwa dengan kemitraan yang baik antara perusahaan dengan masyarakat maka semua berjalan lancar.
Menurut Kapolres, masyarakat harus berterima kasih dan bangga atas kehadiran PT SSR, bukan saja bisa membantu ekonomi tetapi membuka lapangan kerja. Program perusahaan sangat positip dan dinyakini dapat mendongkrak kesejahteraan masyarakat di lingkungan operasional perusahaan, khusunya Desa Talang Jerinjing.
Kapores juga meminta ke pemerintah daerah agar terus memberikan dorongan ke masyarakat melalui kelompok tani, sehingga masyarakat dapat dengan sendirinya membuka lapangan pekerjaan dari industri pertanian.
Acara di mulai dari jam 8:00 Wib sampai jam 11:00 berjalan dengan baik. Turut menghadiri Sekda, kadis kesehatan, kadis pertanian, anggota DPRD Ucok Ritonga Camat Rengat Barat,Camat Sebrida, Koramil. (P.simatupang).