ROHIL, TRANSMEDIARIAU. COM -
Dewan Pimpinan Daerah ( DPD) Partai Nasdem Kabupaten Rokan Hilir telah melaksanakan rapat rekrutmen terbuka bakal calon Bupati dan Bakal calon Wakil Bupati Kabupaten Rokan Hilir pada pemilihan kepala daerah Tahun 2024 mendatang. Demikian disampaikan oleh Ketua DPD Partai Nasdem Kabupaten Rokan Hilir Basiran Nur Efendi SE,M IP, Selasa (30/4/2024).
Rapat tersebut dipimpin langsung oleh Ketua DPD Partai Nasdem Rohil Basiran Nur Efendi SE, M.IP, didampingi Sekretaris DPD Partai Nasdem Rohil Sudirman, serta di hadiri oleh Pengurus Partai Nasdem Kabupaten Rokan Hilir.
Basiran Nur Efendi SE M IP mengatakan bahwa rapat rekrutmen terbuka bakal calon Bupati dan Bakal calon Wakil Bupati kabupaten Rokan Hilir pada pemilihan kepala daerah Tahun 2024, untuk Menindaklanjuti surat instruksi nomor: 24-SI/DPP- Nasdem/RH/lV/2024 Tanggal 30 April 2024.
" Partai Nasdem Kabupaten Rokan Hilir telah melaksanakan rapat rekrutmen terbuka bakal calon Bupati dan wakil Bupati Rohil pada pemilihan kepala daerah Tahun 2024 mendatang, Dalam rapat tersebut telah diputuskan bahwa partai Nasdem Kabupaten Rokan Hilir, Membuka pendaftaran bakal calon Bupati dan wakil Bupati partai Nasdem Kabupaten Rokan Hilir pada pemilihan kepala daerah 2024 mulai tanggal 1-7 Mei 2024, bertempat di kantor sekretariat DPD Partai Nasdem Kabupaten Rokan Hilir," Jelas Basiran Nur Efendi.
Lanjutnya, " Serta Membentuk Tim Verifikasi yang diketuai oleh Nita Marlina ( Ketua Bapilu) dan beranggotakan 4 orang anggota yakni: Faska Pransisco Hutabarat,S.kom, Khairul,S.kom, Leni Purwanti, Oktavianus Munthe. Dan memberikan Tugas Tim Verifikasi sesuai surat Instruksi Nomor : 24-SI/DPP-NasDem/RHAV/2024 dan PP Partai NasDem Nomor 2 Tahun 2022 & PP Partai NasDem Nomor 2 Tahun 2024," Ucap Basiran. (Aman)