Sambang Warga, Polsek Kuala Kampar Sosialisasikan Pentingnya Kamtibmas Menjelang Pilkada Serentak 2024

Rabu, 02 Oktober 2024

PELALAWAN, TRANSMEDIARIAU.COM - 
Dalam rangka menciptakan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) yang kondusif menjelang Pilkada serentak 2024, Polsek Kuala Kampar jajaran Polres Pelalawan Polda Riau terus menggalakkan sosialisasi dan edukasi kepada warga, Rabu (2/10/2024).  Kegiatan ini dilakukan melalui sinergi antara Polri, pemerintah, dan masyarakat setempat.

Kapolsek Kuala Kampar, AKP Rhino Handoyo, SH, melalui Bhabinkamtibmas Aipda Marzami, bersama personel Polsek Kuala Kampar, melaksanakan temu ramah dengan kelompok pengendara Ojek Kelapa Kupas. Dalam kesempatan tersebut, pihak kepolisian mengajak para pengendara ojek untuk berperan aktif menjaga lingkungan dan membantu mewujudkan situasi Kamtibmas yang aman selama tahapan Pilkada berlangsung.

"Kami berharap masyarakat, terutama kelompok ojek, ikut berperan dalam menjaga lingkungan dan bersama-sama membantu menjaga Kamtibmas selama masa Pilkada. Dukungan penuh masyarakat sangat dibutuhkan demi kelancaran tugas Polri," ujar Aipda Marzami.

Selain itu, masyarakat dihimbau untuk tidak mudah terprovokasi oleh berita hoaks, kampanye hitam (black campaign), dan ujaran kebencian (hate speech) yang kerap beredar di media sosial selama tahapan Pilkada. Polsek Kuala Kampar juga mengajak warga untuk menjadi pemilih aktif serta menjaga perdamaian meskipun terdapat perbedaan pandangan politik.

"Kegiatan cooling system ini dilakukan bersama UPTD Perhubungan dan Pelabuhan Kuala Kampar untuk memastikan Pilkada 2024 berjalan damai dan kondusif," tambah Kapolsek AKP Rhino Handoyo, SH.

Lebih lanjut, Kapolsek menekankan pentingnya sinergi antara TNI dan Polri dalam menjaga keamanan selama tahapan Pilkada hingga pasca pelaksanaan. “Sinergitas TNI-POLRI merupakan bentuk keseriusan kami dalam menciptakan situasi Kamtibmas yang aman, damai, serta kondusif,” ungkapnya.

Kegiatan sosialisasi ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga keamanan bersama, serta memastikan bahwa proses demokrasi dalam Pilkada serentak 2024 dapat berjalan dengan aman dan lancar.