Polsek Pangkalan Kuras dan TNI Sinergikan Kegiatan Cooling System untuk Ciptakan Kamtibmas yang Kondusif

Selasa, 08 Oktober 2024

PELALAWAN, TRANSMEDIARIAU.COM -Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) menjelang Pilkada 2024, Polsek Pangkalan Kuras melaksanakan kegiatan sinergitas dengan TNI pada Selasa (8/10/2024).

Kegiatan ini bertujuan untuk menerapkan cooling system di kalangan warga masyarakat Kecamatan Pangkalan Kuras.

Kegiatan yang dipimpin oleh IPTU Afrial Zuhri, SE, MH, ini berlangsung di Kelurahan Sorek Satu, dimulai pukul 10.30 WIB hingga selesai. Dalam acara tersebut, empat personel Polsek Pangkalan Kuras berkolaborasi dengan TNI Koramil 04 Pangkalan Kuras, memperkuat rasa persaudaraan dan menjalin hubungan baik antara kedua institusi.

Hasil dari kegiatan ini adalah terciptanya sinergi yang baik antara Polsek Pangkalan Kuras dan Koramil 04 Pangkalan Kuras dalam menjaga situasi Kamtibmas di wilayah setempat agar tetap kondusif. Kegiatan berjalan dengan lancar dan tertib, tanpa kendala yang berarti.

Kapolres Pelalawan AKBP Afrizal Asri, S.I.K melalui Kapolsek Pangkalan Kuras, AKP Sohermansyah, S.H., dalam kesempatan tersebut petugas menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas kepada warga.

Ia menekankan pentingnya kolaborasi antara TNI dan Polri dalam menciptakan suasana yang aman dan nyaman bagi masyarakat. Terutama dalam tahapan Pilkada tahun 2024, khususnya di Kabupaten Pelalawan.

"Serta berharap agar kegiatan ini dapat terus berlanjut di masa mendatang," sebutnya terpisah.