Polsek Pangkalan Kuras Gelar Program Subuh Keliling di Masjid Al-Husni untuk Wujudkan Pilkada Damai

Jumat, 11 Oktober 2024

PELALAWAN, TRANSMEDIARIAU.COM - Dalam rangka menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) serta mewujudkan Pilkada Pelalawan 2024 yang sejuk dan damai, Polsek Pangkalan Kuras melaksanakan Program Subuh Keliling atau Gerakan Subuh di Masjid (GSM) pada Jumat (11/10/2024) di Masjid Al-Husni, Kampung Baru, Kelurahan Sorek Satu.

Kegiatan ini dipimpin oleh Bhabinkamtibmas Desa Dundangan, AIPTU Doni, S.H., bersama tokoh agama, tokoh masyarakat, dan jamaah setempat. Selain itu, turut hadir PS. Kasi Humas Polsek Pangkalan Kuras, AIPDA Marmin, S.H., serta Bhabinkamtibmas Desa Palas, BRIGADIR A. Karim. Shalat Subuh berjamaah diimami oleh Ustadz M.T. Muhammad dan diikuti oleh sekitar 30 jamaah.

Setelah shalat Subuh, kegiatan dilanjutkan dengan zikir, doa, serta bincang-bincang bersama warga mengenai pentingnya menjaga kerukunan dan situasi Kamtibmas yang kondusif selama tahapan Pilkada 2024. Pesan-pesan untuk menjaga persatuan dan kerukunan juga disampaikan kepada jamaah, guna mendukung terciptanya suasana Pilkada yang aman dan damai.

Kapolsek Pangkalan Kuras, AKP Sohermansyah, S.H., menyampaikan bahwa program Subuh Keliling ini merupakan bagian dari upaya cooling system yang bertujuan meredam potensi konflik di masyarakat, terutama menjelang Pilkada serentak.

Program ini juga menjadi sarana bagi Polri untuk mendekatkan diri dengan masyarakat serta mendengarkan aspirasi mereka terkait kondisi keamanan di wilayah tersebut.

Kegiatan berakhir pada pukul 05.50 WIB dalam keadaan aman dan terkendali.