Polsek Tempuling dan TNI Sinergikan Kegiatan Cooling System untuk Ciptakan Kamtibmas yang Kondusif

Jumat, 11 Oktober 2024

INHIL, TRANSMEDIARIAU.COM - Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) menjelang Pilkada 2024, Polsek Tempuling melaksanakan kegiatan sinergitas dengan TNI pada, Kamis (10/10/2024).

Kegiatan ini dipimping langsung oleh Kapolsek Tempuling AKP Osben Samosir bertujuan untuk cooling system dan menyejukkan suasana jelang Pilkada serentak mendatang.

Kegiatan ini berlangsung di salah satu warung makan di Jl. Propinsi RT. 06 RW. 02 Desa Teluk Jira, dalam giat tersebut personi Polsek Tempuling bersinergi bersama TNI Koramil 03 Tempuling untuk memperkuat rasa persaudaraan dan menjalin hubungan baik antara kedua institusi.

Hasil dari kegiatan ini adalah terciptanya sinergi yang baik antara Polsek Tempuling dan Koramil 03 Tempuling dalam menjaga situasi Kamtibmas di wilayah setempat agar tetap kondusif. Kegiatan berjalan dengan lancar dan tertib, tanpa kendala yang berarti.

Kapolres Inhil AKBP Budi Setiawan melalui Kapolsek Tempuling AKP Osben Samosir dalam kesempatan tersebut petugas menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas kepada warga.

Ia menekankan pentingnya kolaborasi antara TNI dan Polri dalam menciptakan suasana yang aman dan nyaman bagi masyarakat. Terutama dalam tahapan Pilkada Serentak tahun 2024.

"Serta berharap agar masyarakat tak terprovokasi terhadap isu-isu yang belum jelas kebenaran nya, dan turut menghindari berita-berita hoax," sebutnya.