TRANSMEDIARIAU.COM, Lingga - Bawaslu Kabupaten Lingga, melalui Panwascam Selayar menggelar sosialisasi pengawasan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak tahun 2024 tingkat Kecamatan Selayar, Kabupaten Lingga, provinsi Kepulauan Riau,pada Rabu (16/10/2024).
Acara tersebut di gelar di sebuah warung makan Ombak Barat desa penuba, Kecamatan Selayar, Kabupupaten Lingga, yang di hadiri Camat Selayar di wakili, Kepala Desa se Kecamatan Selayar, Ketua panwascam Selayar berserta anggota, Komisioner KPU Kabupaten Lingga yang diwakili Ketua PPK Kecamatan Selayar, BPD, Kepala Sekretariat Panwascam, Babinsa Selayar, Kapolsubsektor Polsek Daik lingga diwakili, Babinkamtibmas, rekan rekan Pers, dan tokoh masyarakat.
Ketua Panwaslu Kecamatan Selayar (Panwascam) Adrian Hasdi. dalam sambutannya mengucapkan terimakasih kepada seluruh peserta sosialisasi pengawasan Pilkada serentak Tahun 2024 tingkat kecamatan.
"Mari kita sukseskan Pilkada serentak Tahun 2024 khususnya di wilayah Kecamatan Selayar dan Kabupaten Lingga pada umumnya. Semua orang boleh dan berhak untuk melakukan pengawasan. Ayo kita bangun sinergitas demi mewujudkan pemilu yang damai,aman dan kondusif," ajak Adrian Hasdi.
Ketua Panwaslucam Selayar, Adri mengatakan bahwa peran masyarakat dalam mengawasi jalannya proses pemilihan sangat penting.
"Pengawasan partisipatif bukan hanya tanggung jawab Panwaslu, tetapi juga seluruh elemen masyarakat. Dengan partisipasi aktif, kita dapat bersama-sama menjaga agar proses pemilihan berlangsung jujur, adil, dan transparan,"
“Saya yakin ikhtiar yang dilakukan hari ini akan memberikan dampak yang positif. Sinergitas ,Integritas dan netralitas adalah harga mati bagi kami sebagai penyelenggara, jadi mari kita awasi pesta demokrasi ini bersama,” tutup Adrian Hasdi. (Bahtiar)