Polsubsektor Pelalawan Gelar Cooling System Jelang Pilkada Serentak 2024

Ahad, 20 Oktober 2024

PELALAWAN, TRANSMEDIARIAU.COM - Menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024, Polsubsektor Pelalawan, jajaran Polres Pelalawan, melaksanakan kegiatan cooling system dengan menugaskan Bhabinkamtibmas sebagai ujung tombak dalam menciptakan situasi aman dan damai di tengah masyarakat.

Pada Minggu, (20/10/2024), Bhabinkamtibmas Desa Delik, Aipda Heruzan Nurza, bersama Babinsa Serda (TNI) Rikno, melakukan patroli dan sambang ke warga di Desa Delik, Kecamatan Pelalawan. Dalam pertemuan tersebut, mereka berbincang dengan masyarakat dan menyampaikan pesan-pesan kamtibmas, khususnya dalam menghadapi tahapan Pilkada Bupati dan Wakil Bupati Pelalawan, serta Gubernur dan Wakil Gubernur Riau 2024.

Aipda Heruzan menegaskan, "Patroli dan sambang ini rutin dilaksanakan oleh Bhabinkamtibmas dan Babinsa sebagai wujud sinergi TNI-Polri dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah desa binaan. Kehadiran kami di tengah masyarakat diharapkan dapat memberikan rasa aman dan nyaman, khususnya bagi warga Desa Delik."

Kasubsektor Pelalawan, Iptu Legito, juga menambahkan bahwa Bhabinkamtibmas dan Babinsa akan terus bersinergi dalam memberikan himbauan kamtibmas kepada seluruh lapisan masyarakat di desa binaan. "Hal ini dilakukan untuk menciptakan situasi yang kondusif selama masa Pilkada serentak 2024," ujarnya.

Dengan kehadiran TNI-Polri di tengah masyarakat, mereka berharap dapat memperkuat peran sebagai pelayan, pelindung, dan pengayom masyarakat, sehingga proses Pilkada dapat berjalan dengan aman, tertib, dan damai.