PELALAWAN, TRANSMEDIARIAU.COM -Personel Polsek Pangkalan Kerinci melaksanakan kegiatan silaturahmi sekaligus cooling system menjelang Pilkada 2024, Selasa (29/10/2024). Kegiatan ini berlangsung di rumah Ketua RW 3, Desa Mekar Jaya, dengan melibatkan warga yang berkumpul.
Dalam kesempatan ini, personel Polsek Pangkalan Kerinci menyampaikan beberapa pesan penting kepada masyarakat. Pertama, mereka mengucapkan terima kasih kepada warga atas kerjasama yang telah terjalin dan mengajak semua pihak untuk bersama-sama menjaga dan menciptakan keamanan di lingkungan masing-masing.
Selain itu, pihak kepolisian juga mengingatkan warga agar tidak terpengaruh oleh berita hoax yang dapat memecah belah persatuan dan kesatuan, terutama selama masa kampanye Pilkada 2024. "Mari kita ciptakan suasana yang damai dan kondusif," ungkap salah satu anggota Polsek.
Personel Polsek juga menghimbau masyarakat untuk selalu tertib dalam berlalu lintas demi keselamatan bersama. Mereka meminta agar warga dapat membantu tugas Polri dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, serta berperan sebagai perpanjangan tangan Polri dalam menyampaikan pesan-pesan keamanan dan pencegahan tindak kejahatan.
Di akhir pertemuan, personel Polsek mengingatkan pentingnya menjaga situasi aman dan kondusif menjelang Pilkada, serta meminta agar tidak ada pihak yang memaksakan pilihan kepada orang lain. Warga juga diimbau untuk segera melaporkan setiap permasalahan yang terjadi di lingkungan mereka kepada pihak kepolisian.
Kegiatan ini diharapkan dapat memperkuat sinergi antara Polri dan masyarakat, serta menciptakan suasana yang aman dan nyaman menjelang pelaksanaan Pilkada 2024. (Aang)