Aksi Bhabinkamtibmas Goro Bersama Warga Sembari Sampaikan Pesan Pilkada Damai

Ahad, 03 November 2024

PELALAWAN, TRANSMEDIARIAU.COM -Bripka Asrap Prima Mr, Bhabinkamtibmas Desa Lubuk Terap dan Desa Kuala Semundam, bersama warga Desa Kuala Semundam mengadakan kegiatan gotong royong (Goro) untuk pembangunan Mushalla An-Nur, Minggu (3/11/2023), dimulai pukul 08.00 WIB.

Kegiatan gotong royong ini merupakan bentuk dukungan dari Polri untuk pembangunan fasilitas ibadah di wilayah desa binaan. Selain itu, momen ini juga dimanfaatkan Bripka Asrap Prima Mr untuk menjalankan program Cooling System yang bertujuan menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat menjelang Pilkada Serentak 2024.

"Melalui kegiatan gotong royong ini, kami berharap Mushalla An-Nur dapat segera digunakan untuk aktivitas keagamaan masyarakat. Selain itu, kami ingin menciptakan suasana yang aman dan damai di tengah masyarakat, terutama menjelang Pilkada," ujar Bripka Asrap Prima Mr.

Partisipasi aktif dari masyarakat dalam pembangunan mushalla tersebut menunjukkan apresiasi dan dukungan penuh terhadap kegiatan ini. Selain mempererat hubungan antara Polri dan warga, kegiatan ini juga membantu menciptakan situasi kondusif di wilayah Desa Kuala Semundam.

Kapolres Pelalawan AKBP Afrizal Asri S.I.K melalui Kapolsek Bunut AKP Hendri Berson, S.H menambahkan, "Dengan adanya program Cooling System ini, kami berharap suasana menjelang Pilkada Serentak 2024 di Desa Kuala Semundam dapat tetap aman, tertib, dan kondusif,". (Aang)