Kapolres Rohul Tinjau Lokasi Kampanye Calon Bupati

Kamis, 14 November 2024

ROHUL, TRANSMEDIARIAU.COM - Operasi Mantap Praja Lancang Kuning 2024 (OMP-LK24), Kapolres Rokan Hulu, AKBP Budi Setiyono, melakukan peninjauan lokasi kampanye pasangan calon (Paslon) nomor urut 4, Indra Gunawan - Abdul Haris.

Peninjauan dilakukan di Lapangan Syuhada, Kelurahan Ujung Batu, Kecamatan Ujung Batu, sebagai persiapan menjelang pelaksanaan kampanye yang direncanakan pada tanggal 17 November 2024 mendatang.

Kapolres Rokan Hulu beserta rombongan melakukan peninjauan di area Lapangan Syuhada yang telah dipilih sebagai lokasi kampanye untuk memastikan kesiapan dan keamanan tempat.

Pengecekan ini bertujuan untuk memastikan bahwa segala aspek teknis, termasuk area panggung dan penataan peserta kampanye, telah sesuai dengan standar keamanan dan ketertiban.

"Kami mengimbau agar para peserta kampanye dan seluruh pihak yang hadir tetap mematuhi aturan demi menciptakan lingkungan kampanye yang damai dan tertib," kata Kapolres Rohul, AKBP Budi Setiyono, Kamis (14/11/2024).

"Dengan kesiapan dan langkah-langkah pengamanan yang telah dilakukan, diharapkan kegiatan kampanye Paslon nomor urut 4 Indra Gunawan - Abdul Haris pada 17 November 2024 dapat berjalan dengan aman, lancar, dan kondusif," pungkasnya. (Mawan)