Dinas Kesehatan Kabupaten Indragiri Hilir Ajak Masyarakat Tingkatkan Kepedulian terhadap Bayi Prematur

Ahad, 17 November 2024

BUALBUAL.com - Dalam rangka memperingati Hari Prematur Sedunia yang jatuh pada 17 November, Dinas Kesehatan Kabupaten Indragiri Hilir mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk lebih peduli dan memahami pentingnya perawatan bagi bayi prematur. Peringatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran tentang tantangan yang dihadapi bayi prematur dan keluarga mereka, serta pentingnya upaya preventif dan perawatan medis yang tepat. 17/11/25

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Indragiri Hilir, Rahmi Indrasuri, dalam pernyataannya mengatakan, "Hari Prematur Sedunia menjadi momentum penting untuk mengingatkan kita semua tentang pentingnya pencegahan kelahiran prematur dan bagaimana memberikan perawatan terbaik bagi bayi yang lahir lebih awal. Kami mengimbau masyarakat untuk lebih memahami tanda-tanda dan faktor risiko kelahiran prematur serta mendukung para orangtua yang menghadapi tantangan ini."

Data dari organisasi kesehatan dunia (WHO) menunjukkan bahwa lebih dari 15 juta bayi lahir prematur setiap tahunnya di seluruh dunia, dan angka ini terus meningkat. Di Kabupaten Indragiri Hilir, Dinas Kesehatan terus berupaya untuk menurunkan angka kelahiran prematur melalui edukasi kepada masyarakat dan pelatihan tenaga medis dalam memberikan perawatan yang optimal bagi bayi prematur.

Kegiatan yang digelar dalam rangka Hari Prematur Sedunia 2024 ini mencakup berbagai bentuk sosialisasi, penyuluhan tentang faktor risiko prematuritas, serta pentingnya pemeriksaan kesehatan ibu hamil secara rutin. Selain itu, Dinas Kesehatan juga menggandeng rumah sakit dan puskesmas untuk memberikan informasi mengenai fasilitas perawatan intensif bagi bayi prematur, serta dukungan emosional dan psikologis bagi orangtua.

Melalui peringatan ini, Dinas Kesehatan berharap dapat menumbuhkan kesadaran masyarakat akan pentingnya pemantauan kesehatan ibu hamil, serta memperkuat komitmen dalam memberikan dukungan bagi bayi prematur dan keluarga mereka, demi tercapainya generasi yang sehat dan berkualitas. (Adv)