TRANSMEDIARIAU.COM, PELALAWAN - Polsek Teluk Meranti, bersama Pemerintah Kecamatan Teluk Meranti, menggelar kegiatan doa bersama pada Selasa (26/11/2024) di Aula Kantor Camat Teluk Meranti. Kegiatan ini bertujuan untuk mensukseskan pelaksanaan Pilkada Serentak 2024 di Kecamatan Teluk Meranti agar berjalan damai, tertib, dan aman.
Doa bersama dipimpin oleh Kepala KUA Kecamatan Teluk Meranti, Di SMAN Umar, S. Ag. Turut hadir dalam kegiatan tersebut Camat Teluk Meranti Raja Eka Putra, Kapolsek Teluk Meranti Iptu Hendra Gunawan, Ketua PPK Evan, Ketua Panwaslu Herwanto, Lurah Teluk Meranti Abu Samma, serta anggota dan staf PPK, anggota dan staf Panwaslu, serta personel pengamanan TPS Kecamatan Teluk Meranti.
Kapolsek Teluk Meranti, Iptu Hendra Gunawan, menyampaikan bahwa tujuan dari doa bersama ini adalah untuk memohon agar pelaksanaan Pilkada Serentak 2024 di Kecamatan Teluk Meranti dapat berlangsung dengan lancar, aman, dan kondusif.
"Semoga pelaksanaan Pilkada tahun ini berjalan dengan aman dan tanpa gangguan. Kita berharap agar tidak ada gesekan atau masalah yang dapat merusak suasana demokrasi," ujar Iptu Hendra Gunawan.
Kapolsek juga mengimbau kepada masyarakat untuk menggunakan hak pilih dengan bijak pada tanggal 27 November 2024, serta mengajak untuk menjadi pemilih cerdas yang menghindari politik uang, politisasi SARA, ujaran kebencian, dan penyebaran berita hoaks.
"Kesatuan dan persatuan lebih penting daripada perbedaan pilihan yang dapat memecah belah masyarakat. Mari kita pastikan Pilkada 2024 berjalan dengan damai dan kondusif," tutup Iptu Hendra Gunawan. (Aang)