PT NWR Sampaikan Bela Sungkawa Atas Kejadian Kecelakaan Karyawan PT ERB

Rabu, 26 Februari 2025

PEKANBARU, TRANSMEDIARIAU.COM - Sebuah kecelakaan tunggal merenggut nyawa 15 karyawan PT Empat Res Bersaudara (ERB) setelah kendaraan yang mereka tumpangi terjun ke Sungai Segati di area PT Nusa Wana Raya (NWR), Desa Segati, Kecamatan Langgam, Kabupaten Pelalawan, Riau.

Insiden tragis ini terjadi pada Sabtu (22/2) sekitar pukul 10.00 WIB saat rombongan karyawan dan keluarga PT ERB dalam perjalanan menuju pasar Km 60 Desa Segati.

Dari total 32 penumpang, sebanyak 17 orang berhasil selamat, sementara 15 lainnya ditemukan dalam keadaan meninggal dunia. Para korban merupakan karyawan dan keluarga PT ERB yang merupakan kontraktor PT NWR.

Kecelakaan ini terjadi ketika kendaraan yang ditumpangi para karyawan melintas di jalan konsesi PT NWR. Saat melewati Jembatan Sungai Segati, kendaraan tersebut kehilangan kendali, menabrak besi pembatas, dan akhirnya terjun ke dalam sungai.

Mendapat laporan kejadian, tim gabungan dari TNI, Polri, Basarnas, BPBD, Brimob, Sat Polair, dan Ditpolair Polda Riau segera dikerahkan untuk melakukan operasi pencarian dan penyelamatan (SAR).

Operasi ini dipimpin langsung oleh Kapolda Riau Irjen Pol Mohammad Iqbal, didampingi Kapolres Pelalawan AKBP Afrizal Asri, Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Kelas II Basarnas Pekanbaru Budi Cahyadi, Kepala BPBD Riau Edy Afrizal, serta Wakil Bupati Pelalawan Husni Thamrin.

Pada hari pertama pencarian, Sabtu (22/2), tim berhasil mengevakuasi 21 korban, dengan rincian 17 orang selamat dan 4 korban meninggal dunia. Pencarian berlanjut keesokan harinya, Minggu (23/2), dan berhasil menemukan dua korban tambahan dalam keadaan meninggal dunia serta mengevakuasi kendaraan dari dasar sungai.

Sembilan korban lainnya ditemukan pada hari ketiga pencarian, Senin (24/2). Dengan ditemukannya seluruh korban, operasi SAR resmi ditutup.

Korban yang selamat segera mendapatkan perawatan medis di klinik PT NWR, sementara korban meninggal dunia telah diidentifikasi dan diserahkan kepada pihak keluarga untuk dimakamkan.

Direktur PT NWR, Muller Tampubolon SE, MM, menyampaikan duka mendalam atas kejadian ini dan berkomitmen untuk memberikan bantuan kepada keluarga korban.

“Kami sangat berduka atas musibah yang terjadi. Ini adalah kejadian yang sama-sama tidak kita inginkan. Sebagai bentuk simpati dan empati, kami akan mengunjungi keluarga korban dan memberikan bantuan untuk meringankan beban mereka,” ujar Muller pada Rabu (26/2).

Selain itu, PT NWR turut memfasilitasi seluruh proses evakuasi dan pemakaman para korban. Perusahaan juga berencana mengajak pihak-pihak terkait yang terlibat dalam proses evakuasi untuk bersama-sama menemui keluarga korban sebagai bentuk penghormatan.

Muller juga menyampaikan apresiasi tinggi kepada seluruh pihak yang telah membantu dalam proses penyelamatan dan evakuasi, termasuk Polda Riau, TNI, Polres Pelalawan, Brimob Polda Riau, Sat Polair, Ditpolair, Basarnas, BPBD Riau dan Pelalawan, serta Pemkab Pelalawan.

“Kecelakaan ini menyisakan duka mendalam bagi kita semua. Semoga keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan dan kekuatan dalam menghadapi musibah ini,” tutupnya. (Mawan)