Pengawasan SDM, Babinsa Sertu Edili Pererat Silaturahmi dan Ajak Warga Jauhi Perilaku Negatif

Selasa, 13 Januari 2026

KATEMAN — Dalam rangka mempererat hubungan serta meningkatkan pembinaan teritorial di wilayah binaan, Babinsa Koramil 06/Kateman, Sertu Edili, melaksanakan kegiatan pengawasan SDM bersama warga Kelurahan Tagaraja, Kecamatan Kateman, pada Selasa (13/1/2026).

Kegiatan tersebut berlangsung dalam suasana penuh keakraban, mencerminkan hubungan yang harmonis antara Babinsa dan warga binaan. Melalui komunikasi langsung, Babinsa menyampaikan pesan-pesan positif demi terciptanya lingkungan yang aman dan kondusif.

Dalam kesempatan itu, Sertu Edili mengajak masyarakat untuk bersama-sama menjaga keamanan dan kekompakan di lingkungan masing-masing. Ia juga mengingatkan warga agar menjauhi berbagai perilaku negatif yang dapat merusak masa depan, khususnya penyalahgunaan narkoba.

“Keamanan dan ketertiban lingkungan akan terwujud jika seluruh warga saling peduli dan kompak. Selain itu, jauhi narkoba dan isi waktu dengan kegiatan yang positif dan bermanfaat,” ujarnya.

Menurutnya, keterlibatan aktif masyarakat dalam kegiatan positif sangat penting untuk memperkuat ketahanan sosial dan mencegah timbulnya berbagai permasalahan di lingkungan.

Melalui kegiatan pengawasan SDM dan silaturahmi ini, Babinsa berharap sinergi antara TNI dan masyarakat dapat terus terjaga, sehingga tercipta suasana yang aman, nyaman, dan harmonis di Kelurahan Tagaraja.