Patroli Tapal Batas, Babinsa Sertu Lendi Piter Imbau Tak Buka Lahan Dengan Cara Membakar

Rabu, 14 Januari 2026

KATEMAN – Babinsa Koramil 06/Kateman, Sertu Lendi Piter Sirimba, melaksanakan patroli tapal batas di wilayah Desa Air Tawar, Kecamatan Kateman, Rabu (14/1/2026).

Kegiatan tersebut dilakukan sebagai upaya pencegahan terhadap potensi kebakaran hutan dan lahan (karhutla) sekaligus menjaga keamanan wilayah perbatasan desa.

Dalam patroli tersebut, Babinsa tidak menemukan adanya titik api maupun asap yang mengindikasikan terjadinya karhutla.

Meski demikian, Babinsa tetap memberikan imbauan kepada masyarakat setempat agar tidak membuka lahan dengan cara membakar. Ia menegaskan bahwa praktik tersebut dapat merusak lingkungan serta berpotensi menimbulkan dampak luas bagi kesehatan dan keselamatan warga.

Selain itu, Babinsa juga mengingatkan bahwa pembakaran lahan memiliki konsekuensi hukum dan dapat dikenakan sanksi pidana sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku. 

Ia berharap melalui patroli dan imbauan ini, kesadaran masyarakat semakin meningkat untuk bersama-sama menjaga kelestarian lingkungan dan keamanan wilayah.