Babinsa Koramil 06/Kateman Intensifkan Patroli Tapal Batas, Cegah Karhutla di Teluk Belengkong

Jumat, 16 Januari 2026

TELUK BELENGKONG – Guna memastikan situasi wilayah tetap aman dan kondusif serta mencegah terjadinya kebakaran hutan dan lahan (karhutla), Babinsa Koramil 06/Kateman, Kopda Ferry Tuan Manguhal Sinaga, kembali melaksanakan patroli tapal batas di wilayah Desa Hibrida Mulya, Kecamatan Teluk Belengkong, Jumat (16/1/2026).

Patroli rutin tersebut dilakukan sebagai langkah antisipatif dalam menjaga stabilitas lingkungan, khususnya di wilayah rawan karhutla. Dari hasil pemantauan di lapangan, Babinsa memastikan kondisi wilayah dalam keadaan aman dan kondusif serta tidak ditemukan adanya titik api maupun asap yang mengindikasikan potensi kebakaran hutan dan lahan.

Selain melakukan pemantauan, Kopda Ferry juga menyempatkan diri berinteraksi dengan warga binaan untuk memberikan imbauan terkait pentingnya menjaga kelestarian lingkungan. Ia mengingatkan masyarakat agar tidak membuka lahan dengan cara membakar, karena selain merusak lingkungan dan membahayakan kesehatan, tindakan tersebut juga dapat berujung pada sanksi pidana sesuai ketentuan hukum yang berlaku.

“Peran serta masyarakat sangat dibutuhkan dalam mencegah terjadinya karhutla. Kesadaran bersama menjadi kunci utama agar lingkungan tetap aman dan asri,” ujar Babinsa saat memberikan imbauan kepada warga.

Melalui patroli yang dilakukan secara rutin dan berkesinambungan, Babinsa berharap dapat menumbuhkan kesadaran masyarakat untuk bersama-sama menjaga lingkungan serta mendukung upaya pencegahan karhutla di wilayah Kecamatan Teluk Belengkong.