Pilihan +INDEKS
Bedah Rumah Rohimah, Dari Kodim 0314/Inhil Terima Kasih Pak TNI

TRANSMEDIARIAU.COM, TEMBILAHAN - Komando Distrik Militer (Kodim) 0314/Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) menggelar aksi bedah rumah seorang warga Tembilahan, Arif (75). Rumah pria renta itu terletak di Jalan Tanjung Harapan, Kelurahan Sungai Beringin.
Aksi ini digelar sebagai bagian dari rangkaian kegiatan memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-73 TNI.
Dalam kegiatan yang dihadiri oleh Camat Tembilahan Kota, Kapolsek Tembilahan Kota, Lurah Sungai Beringin, Ketua Baznas Inhil, Alim Ulama dan Tokoh Masyarakat tersebut, Dandim 0314/Inhil, Letkol Inf Adrian Siregar, menuturkan bahwa kegiatan Karya Bakti ini merupakan wujud nyata kepedulian TNI. Ini tertuang dalam delapan wajib TNI dalam membantu mengatasi kesulitan rakyat sekelilingnya.
"Perlu disadari bahwa kegiatan Karya Bakti ini juga ikut melestarikan budaya kebersamaan yang merupakan nilai luhur bangsa dan juga potensi yang besar bagi kita semua, yaitu budaya Gotong Royong. Ini terbukti dengan dukungan adanya masyarakat dari berbagai lapisan. Maka kegiatan Karya Bakti ini Insya Allah akan terlaksana dengan baik dan berhasil mencapai target yang telah ditetapkan," ungkap Dandim saat membuka secara resmi Bedah Rumah Karya Bakti TNI itu.
Dandim 0314/Inhil berharapkan kerjasama yang telah terjalin melalui kegiatan ini terus semakin baik dan bersinergi dimasa mendatang. Hubungan kekeluargaan yang sesungguhnya yang sekaligus juga menjadi pilar utama Kemangunggalan TNI - Rakyat, karena bersama Rakyat TNI Kuat.
"Kepada masyarakat, saya berharap untuk terus meningkatkan semangat dan rasa kebersamaan, serta melestarikan budaya gotong royong. Dimana nilai-nilai gotong royong merupakan implementasi kepedulian setiap warga negara yang mempunyai tekad kuat untuk membangun bangsa ini menuju bangsa maju dan bermartabat. Saya mengucapkan terima kasih yang setinggi-tingginya kepada semua pihak yang telah membantu kegiatan Karya Bakti TNI ini dapat terlaksana dengan baik, lancar dan aman," imbuh Adrian.
Sementara itu, istri Arif, Rohimah (40) yang memiliki 5 orang anak tersebut, dengan mata yang berkaca-kaca mengucapkan rasa terimakasihnya kepada TNI yang telah berkenan merenovasi rumahnya tersebut.
"Terima Kasih pak TNI," ungkap Ibu Rohimah.***
Berita Lainnya +INDEKS
Bersama Forkopimda, Polres Rohil Ikuti Zoom Meeting Panen Raya Jagung Serentak
ROHIL, TRANSMEDIARIAU.COM - Bersama Forkopimda, Kapolres Rohil AKBP Isa Ima.
Dukung Asta Cita, Polsek Pujud Polres Rohil Lakukan Penanaman Jagung
ROHIL, TRANSMEDIARIAU.COM - Dalam rangka mendukung Program Asta Cita Presiden Re.
PT NWR Sampaikan Bela Sungkawa Atas Kejadian Kecelakaan Karyawan PT ERB
PEKANBARU, TRANSMEDIARIAU.COM - Sebuah kecelakaan tunggal merenggut nyawa 15 kar.
Sosialisasikan Penerimaan Anggota Polri, Kapolres Rohil: Tidak Dipungut Biaya atau Gratis
ROHIL, TRANSMEDIARIAU.COM - Kapolres Rohil AKBP Isa Imam Syahroni, S.I.K M.H. me.
Migo Mufartha Silaturahim Ke Tuan Guru Syekh Ismail Royan
PEKANBARU, TRANSMEDIARIAU.COM - Sebelum mengembalilan formulir pendaftaran Bakal.
Wakapolres Rohil Pimpin Apel Gelar Pasukan Ops Keselamatan Lancang Kuning 2025
ROHIL, TRANSMEDIARIAU.COM - Mewakili Kapolres Rohil AKBP Isa Imam Syahroni, S.I..