Pilihan +INDEKS
Bupati Inhil Wardan Batal Hadiri Panggilan Bawaslu Riau
TRANSMEDIARIAU.COM, Setelah tidak hadir pada undangan Bawaslu (Badan Pengawas Pemilu) Riau yang pertama, Kamis (18/10/2018) lalu, pada undangan proses klarifikasi kedua, Senin (22/10/2018), Bupati Indragiri Hilir HM Wardan, masih juga belum memenuhinya.
Padahal sebelumnya, Ketua Bawaslu Riau Rusidi Rusdan mengatakan bahwa Wardan telah mengkonfirmasi kehadirannya pada hari ini, sekitar pukul 14.00 WIB tadi.
"Yang sudah konfirmasi hadir hari ini adalah bupati Inhil, Wardan. Beliau minta dijadwalkan siang sekira pukul 14.00 WIB," kata Rusidi, Senin (22/10) pagi.
Untuk diketahui, proses klarifikasi kepala daerah itu merupakan buntut acara Deklarasi Dukungan pada Pasangan Calon Presiden dan Wakil Presiden (Joko Widodo-Ma'ruf Amin) yang diinisiasi oleh Projo Provinsi Riau, beberapa waktu lalu.
Adapun materi pemeriksaan, untuk menggali kebenaran informasi yang beredar di tengah masyarakat yang menyebutkan sejumlah kepala daerah itu menandatangani dukungan atas nama jabatan sebagai Bupati dan Walikota.***
Sumber: riaumandiri.co
Berita Lainnya +INDEKS
Tahapan Seleksi sudah Selesai, Perangkat Desa Pulau Sengkilo di Inhu Tak Kunjung Dilantik
TRANSMEDIARIAU.COM, INHU.
Kolaborasi BPJS dan Gojek, Pastikan Pengemudi Mitra Terlindungi Program JKN
TRANSMEDIARIAU.COM, JAKARTA.
Kebakaran Ruang Kesra Setda Inhil Jadi Alarm Serius, DPRD Riau Minta Perbaikan Instalasi Menyeluruh
TRANSMEDIARIAU.COM - Insiden kebakaran yang terjadi di ruangan Bagian Kesejahter.
Menjadi Gerbang Strategis Perdagangan Dunia. Gubernur Ansar : Kadin Harus Menjadi Rumah Besar Dunia Usaha di Kepri.
Transmediariau.com, Tanjungpinang – Gubernur Kepulauan Riau (Kepri) Ansar Ahmad menegaskan posi.
Terpilih Pimpin Kadin Kepri 2026 - 2031, Ir. Mustava, MM : Siap Perkuat Sinergi, Program Strategis dan Perluas Investasi.
Transmediariau.com, Tanjungpinang– Musyawarah Provinsi (Musprov) ke V Kamar Dagang dan Industri.







