Pilihan +INDEKS
Berkaca Pada Pilkada Inhil Partisipasi Pemilih Rendah, Bupati Minta Camat dan Lurah Serta Kades Ikut Bergerak

TRANSMEDIARIAU.COM, Bupati Inhil, HM Wardan mengakui serta berkaca pada saat pemilhan kepala daerah (Pilkada) di Inhil, tingkat partisipasi pemilih tergolong rendah.
Untuk itulah, dikatakan pemimpin Negeri Seribu Parit itu perlu dilakukan evaluasi, agar tingkat pemilih bisa meningkat saat Pileg 2019 mendatang.
Ia pun meminta kepada perangkat desa dan kelurahan serta kecamatan, khususnya camat, kades/lurah serta kades, untuk berpartisipai melakukan sosialisasi kepada masyarakat masing-masing.
"Tingkat partisipasi perlu kita evaluasi. Saya juga sudah meminta kepada kades/lurah dan camat agar mensosialisasikan pentingnya partisipasi dalam Pemilu," ujar Bupti saat memimpin Rapat Koordinasi Pejabat Pemerintah Daerah (Pemda) bersama Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) di Gedung Engku Kelana, Tembilahan, Selasa (23/10/2018).
Tidak hanya itu, Bupati juga meminta kepada kades/lurah dan camat agar dapat mengimbau masyarakat untuk senantiasa menjaga kondusifitas situasi menjelang penyelenggaraan Pilpres dan Pileg.
"Yang tidak kalah penting adalah dalam penyelenggaraannya dipersiapkan dengan baik dan hasilnya juga dapat baik," tukas HM Wardan.
Untuk diketahui, Rapat Koordinasi diselenggarakan oleh Pemkab Inhil dalam rangka Pilpres dan Pileg tahun 2019 serta isu-isu aktual di Kabupaten Inhil.
Hadir dalam rakor, Kepala Kejaksaan Negeri Inhil, Ketua Pengadilan Negeri Tembilahan, Sekretaris Daerah Kabupaten Inhil, Ketua Komisi I DPRD Kabupaten Inhil, perwakilan Polres Inhil, perwakilan Kodim 0314/Inhil, seluruh Kepala OPD, camat dan lurah. ***
Sumber: goriau.com
Berita Lainnya +INDEKS
Undian Panen Hadiah Simpedes BRI Cabang Tembilahan, 2 Unit Mobil Jadi Hadiah Utama
INHIL - PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk Branch Office Tembilahan mengadak.
Mengenal sosok Nabiila Sausan Putri Dien, Qoriah Cilik di Acara Pelepasan Siswa Siswi SDN 032 Tembilahan
TEMBILAHAN- Penampilan qoriah cilik, Nabiila Sausan Putri Dien pada acara pelepa.
Kian Populer, Kenali Kelebihan dan Kekurangan Handuk Microfiber
TRANSMEDIARIAU.COM - Handuk menjadi item wajib dimiliki bagi setiap orang u.
Siap-siap Mulai 30 April 2022 Siaran TV Analog di Kepri akan Dihentikan
Transmediariau.com - Kepala Dinas Komunikasi dan informatika (Kominfo) Provinsi Kepri Hasan menga.