Pilihan +INDEKS
Banyak Pengguna Jalan Mengeluh, Jalan Abdul Manaf Kota Tembilahan Berubah Seperti Parit

TRANSMEDIARIAU.COM, Pengguna jalan yang melewati Jalan Abdul Manaf Tembilahan mengeluhkan kondisi jalan tersebut, pasalnya, bukan seperti jalan lagi, namun sudah seperti sebuah parit.Banyaknya lubang di sepenjang jalan, membuat air tergenang saat hujan turun. Genangan air tak kunjung surut setelah berhari-hari.
Warga pun merasa kesal, pasalnya, kondisi jalan tersebut sangat memprihatinkan, namun tidak juga ada perbaikan.
"Beginilah kondisi jalan di Tembilahan, tidak bertahan lama. Bagaimana tidak, mobil-mobil bertonase besar dibebaskan keluar masuk kota," ujar salah seorang warga.
Karena tidak kunjung ada perhatian dari Pemkab Inhil, akhirnya, Senin (5/11/2018) warga setempat pun melakukan perbaikan seadanya untuk menguras air dan menutup lubang di jalan tersebut.
Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Inhil, Iliyanto menjelaskan, pihaknya terus berusaha untuk mendapatkan dana perbaikan jalan tersebut."Kita sedang memperjuangkan jalan itu untuk dirigid," jelasnya.
Namun demikian, dijelaskannya, perbaikan jalan tersebut tidak akan dilakukan dalam tahun 2018. "Insha Allah 2019," lanjutnya.
Mengingat jalan tersebut masih tersangkut masalah hukum, dijelaskannya pihaknya tetap akan mencarikan dana untuk perbaikan.
"Yang jelas kita cari uangnya dulu untuk melakukan rigid. Setelah itu baru kita berkoordinasi dengan pihak hukum," tegas Iliyanto. ***
Sumber; GoRiau.com
Berita Lainnya +INDEKS
Bersama Forkopimda, Polres Rohil Ikuti Zoom Meeting Panen Raya Jagung Serentak
ROHIL, TRANSMEDIARIAU.COM - Bersama Forkopimda, Kapolres Rohil AKBP Isa Ima.
Dukung Asta Cita, Polsek Pujud Polres Rohil Lakukan Penanaman Jagung
ROHIL, TRANSMEDIARIAU.COM - Dalam rangka mendukung Program Asta Cita Presiden Re.
PT NWR Sampaikan Bela Sungkawa Atas Kejadian Kecelakaan Karyawan PT ERB
PEKANBARU, TRANSMEDIARIAU.COM - Sebuah kecelakaan tunggal merenggut nyawa 15 kar.
Sosialisasikan Penerimaan Anggota Polri, Kapolres Rohil: Tidak Dipungut Biaya atau Gratis
ROHIL, TRANSMEDIARIAU.COM - Kapolres Rohil AKBP Isa Imam Syahroni, S.I.K M.H. me.
Migo Mufartha Silaturahim Ke Tuan Guru Syekh Ismail Royan
PEKANBARU, TRANSMEDIARIAU.COM - Sebelum mengembalilan formulir pendaftaran Bakal.
Wakapolres Rohil Pimpin Apel Gelar Pasukan Ops Keselamatan Lancang Kuning 2025
ROHIL, TRANSMEDIARIAU.COM - Mewakili Kapolres Rohil AKBP Isa Imam Syahroni, S.I..