Pilihan +INDEKS
Yang Diajukan Pemkab Bengkalis Ini Besaran APBD Tahun 2019

TRANSMEDIARIAU.COM, Bupati Bengkalis diwakili Sekretaris Daerah H Bustami HY menyampaikan Nota Keuangan dan Rancangan Peraturan Daerah Tentang Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Tahun 2019 melalui rapat paripurna DPRD Bengkalis, Senin sore kemarin (12/11/2018).
Rapat paripurna dihadiri 32 orang anggota DPRD, serta para pejabat Aparatur Sipil Negara di Lingkup Pemerintah Kabupaten Bengkalis. Paripurna dipimpin Wakil Ketua DPRD Bengkalis, Indra Gunawan Eet.
Dalam penyampaiannya Sekda menjelaskan bahwa Nota Keuangan mencakup Rencana Pendapatan, Belanja dan Pembiayaan Daerah pada Tahun Anggaran 2019 dengan rincian Pendapatan Daerah sebesar
Rp3.713.910.088.220, terdiri dari Pendapatan Asli Daerah sebesar Rp. 392.432.973.852, kemudian Dana Perimbangan Rp. 3.070.457.404.200 dan lain-lain Pendapatan daerah yang sah sebesar Rp. 251.019.710.168.
''Kemudian Belanja Daerah sebesar Rp3.678.910.088.220 yang terdiri dari, belanja tidak langsung Rp.1.622.045.227.382,50 dan belanja langsung sebesar Rp2.056.864.860.837,50,'' jelas Bustami.
Selanjutnya Pembiayaan Daerah sebesar Rp35.000.000.000. ''Pembiayaan daerah ini merupakan selisih dari penerimaan yang bersumber dari sisa lebih perhitungan anggaran tahun 2018 (SILPA),'' kata Bustami.
Secara keseluruhan APBD Kabupaten Bengkalis Tahun Anggaran 2019 sebesar Rp.3.718.910.088.220. “Digunakan untuk melaksanakan program dan kegiatan yang tersebar di 46 perangkat daerah, sesuai urusan dan kewenangan yang telah ditetapkan dalam Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014, tentang Pemerintahan Daerah, yang terdiri dari urusan wajib pelayanan dasar, urusan wajib non pelayanan dasar, urusan pilihan, urusan penunjang, urusan pendukung dan urusan ke wilayahan serta urusan kesatuan bangsa dan politik,'' terang Bustami mengakhiri. ***
Sumber: GoRiau.com
Berita Lainnya +INDEKS
Bersama Forkopimda, Polres Rohil Ikuti Zoom Meeting Panen Raya Jagung Serentak
ROHIL, TRANSMEDIARIAU.COM - Bersama Forkopimda, Kapolres Rohil AKBP Isa Ima.
Dukung Asta Cita, Polsek Pujud Polres Rohil Lakukan Penanaman Jagung
ROHIL, TRANSMEDIARIAU.COM - Dalam rangka mendukung Program Asta Cita Presiden Re.
PT NWR Sampaikan Bela Sungkawa Atas Kejadian Kecelakaan Karyawan PT ERB
PEKANBARU, TRANSMEDIARIAU.COM - Sebuah kecelakaan tunggal merenggut nyawa 15 kar.
Sosialisasikan Penerimaan Anggota Polri, Kapolres Rohil: Tidak Dipungut Biaya atau Gratis
ROHIL, TRANSMEDIARIAU.COM - Kapolres Rohil AKBP Isa Imam Syahroni, S.I.K M.H. me.
Migo Mufartha Silaturahim Ke Tuan Guru Syekh Ismail Royan
PEKANBARU, TRANSMEDIARIAU.COM - Sebelum mengembalilan formulir pendaftaran Bakal.
Wakapolres Rohil Pimpin Apel Gelar Pasukan Ops Keselamatan Lancang Kuning 2025
ROHIL, TRANSMEDIARIAU.COM - Mewakili Kapolres Rohil AKBP Isa Imam Syahroni, S.I..