Pilihan +INDEKS
Sekda Bersama Kemendag RI, Bupati Inhil Audiensi Bahas Peluang Investasi Dan Ekspor Kelapa

TRANSMEDIARIAU.COM, Sekretaris Daerah Kabupaten Inhil, H Said Syarifuddin menyambangi Direktorat Jenderal Perdagangan Luar Negeri Kementerian Perdagangan Republik Indonesia guna membahas solusi penyelamatan harga kelapa lokal, Kamis (14/3/2019), di ruang rapat Dirjen Daglu Gedung Utama Lantai 9 Kementerian Perdagangan, Jakarta Pusat.
Kunjungan Sekda tersebut juga merupakan tindaklanjut dari pertemuan pertama Pemerintah Kabupaten Inhil yang dipimpin langsung oleh Bupati Kabupaten Inhil, HM Wardan dengan pihak Dirjen Daglu Kemendag RI beberapa waktu lalu.
[caption id="attachment_41341" align="alignnone" width="300"]
Sekda Bersama Kemendag RI, Bupati Inhil Audiensi Bahas Peluang Investasi Dan Ekspor Kelapa[/caption]
Rapat tersebut diikuti oleh sejumlah Direktur, Kepala Biro Bappeti, Kasubdit, Kasi Dektanhut yang berada di lingkungan Kementerian Perdagangan RI serta LPEI.
“Rapat yang dilakukan bersama pihak Dirjen Perdagangan Luar Negeri tersebut merupakan salah satu upaya pemerintah daerah dalam mencari solusi perbaikan harga kelapa yang ada di Kabupaten Indragiri Hilir,” papar Sekda seusai rapat.
[caption id="attachment_41342" align="alignnone" width="300"]
Sekda Bersama Kemendag RI, Bupati Inhil Audiensi Bahas Peluang Investasi Dan Ekspor Kelapa[/caption]
Pada rapat tercetus beberapa gagasan yang sebagian besarnya telah dalam tahapan realisasi, seperti tentang tata niaga komoditas kelapa, penerapan Sistem Resi Gudang, pembiayaan ekspor, fasilitasi ekspor – impor hingga fasilitas investasi.
“Kedatangan Saya mewakili Pemerintah Kabupaten Inhil juga sekaligus meminta dukungan pemerintah pusat dalam tata cara Niaga kelapa, dukungan atas pelaksanaan Sistem Resi Gudang, cara pembiayaan ekspor dan dukungan fasilitas ekspor impor komoditi kelapa kedepannya,” ungkap Sekda.
[caption id="attachment_41343" align="alignnone" width="296"]
Sekda Bersama Kemendag RI, Bupati Inhil Audiensi Bahas Peluang Investasi Dan Ekspor Kelapa[/caption]
Pada kesempatan itu pula, Sekda memastikan kehadiran pihak Dirjen Daglu Kemendag RI pada acara Seminar Perkelapaan yang dipusatkan di Kabupaten Indragiri Hilir pada 25 Maret mendatang.
Sementara itu, Direktur Ekspor Produk Pertanian dan Kehutanan Dirjen Daglu Kemendag RI, Ninuk Rahayuningrum menyambut baik berbagai upaya yang dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten Indragiri Hilir dalam usaha peningkatan harga kelapa, yang mana diakui Ninuk Rahayuningrum, Kabupaten Inhil merupakan daerah penyumbang kelapa terbesar di Indonesia.
[caption id="attachment_41344" align="alignnone" width="300"]
Sekda Bersama Kemendag RI, Bupati Inhil Audiensi Bahas Peluang Investasi Dan Ekspor Kelapa[/caption]
Ninuk Rahayuningrum berharap pola seminar Perkelapaan yang akan dilaksanakan nanti merupakan langkah awal keberhasilan atas upaya yang selama ini diperjuangkan guna mengatasi persoalan harga kelapa yang kerap menjadi masalah dari tahun ke tahun.****(Diskominfops Inhil/Galery)




Berita Lainnya +INDEKS
Hari Pertama Bertugas, Bupati Ade dan Wabup Hendrizal Tinjau Pelayanan Kesehatan di RSUD Indrasari Rengat
TRANSMEDIARIAU.COM, INHU - Usai pimpin apel perdana dan hadiri serah terima jaba.
Sambut Bulan Suci Ramadhan 1446 Hijriah, Ketua DPRD Kepri, Iman Sutiawan SE Berbagi Sembako.
Transmediariau.com, Tanjungpinang - Menyambut Bulan Suci Ramadhan 1446 Hijriah , yang bertepatan .
Pj. Sekdakab Inhil H. Tantawi Jauhari Buka Sosialisasi Perlindungan Ekosistem Pekerja Desa
TRANSMEIARIAU.COM - Pemerintah Kabupaten Indragiri Hilir bekerja sama dengan BPJ.
Pemcam Mandau Lakukan Penertiban Pedagang Kaki Lima (PKL) di Pasar Mandau Jalan Sudirman
MANDAU, TRANSMEDIARIAU.com – Pemerintah Kecamatan Mandau, pada hari ini Selasa (25/02/2025), me.
Peletakan Batu Pertama Pembangunan Mushalla Korwilcam Duri, Camat Mandau dan Camat Batsol hadir
MANDAU, BUALBUAL.com - Camat Mandau Riki Rihardi, S.STP., M.Si., pada hari ini Senin (24/02/2025).
Camat Mandau Riki Rihardi, Tinjau Perbaikan Jalan Asrama Tribrata Keluruhan Pematang Pudu
MANDAU, TRANSMEDIARIAU.com – Setelah sekian lama kondisi jalan rusak parah, kini masyarakat Jal.