Pilihan +INDEKS
Edy Indra Kesuma Terpilih Secara Aklamasi Ketua Umum Forki Inhil

TRANSMEDIARIAU.COM - Edy Indra Kesuma terpilih secara aklamasi sebagai Ketua Umum Federasi Olahraga Karate-Do Indonesia (Forki) Kabupaten Indragiri Hilir priode 2019 - 2023 dalam musyawarah kabupaten yang dilaksanakan di Kantor Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Inhil, Jalan Lingkar, Tembilahan, Rabu (26/6/2019) petang.
Terpilihnya Edy Indra Kesuma tersebut atas surat dukungan penuh dari empat perguruan Inkai, Wadokai, Lemkari, dan Inkanas, sedangkan Bandung Krate Club (BKC), dan Tako menjadi peninjau.
"Saya berterimakasih atas kepercayaan yang telah diberikan ini. Mari kita sama-sama membesarkan Forki Inhil," tutur Edy Indra Kesuma kepada awak media.
Disamping itu, dia juga mengajak agar seluruh perguruan yang dinaungi oleh Forki seperti Wadokai, Lemkari, Inkanas, Bandung Karate Club (BKC), dan Tako untuk saling bergandengan tangan untuk meningkatkan dan memajukan Forki.
"Saya ingin semua perguruan yang ada di Inhil saling bergandengan tangan. Kita sama-sama besarkan Forki Inhil," tukasnya pria yang menjabat Ketua Kadin Inhil ini.
Untuk diketahui, berikut pengurus Fotki Kabupaten Inhil periode 2019-2023 yakni Ketua Umum Edy Indra Kesuma, Ketua Harian RJ Harianto, dan Sekretaris Fitra Ediarahman Jandru.
Sebelumnya Forki Inhil dipimpin Azwar periode 2015-2019.(***)
Berita Lainnya +INDEKS
Bersama Forkopimda, Polres Rohil Ikuti Zoom Meeting Panen Raya Jagung Serentak
ROHIL, TRANSMEDIARIAU.COM - Bersama Forkopimda, Kapolres Rohil AKBP Isa Ima.
Dukung Asta Cita, Polsek Pujud Polres Rohil Lakukan Penanaman Jagung
ROHIL, TRANSMEDIARIAU.COM - Dalam rangka mendukung Program Asta Cita Presiden Re.
PT NWR Sampaikan Bela Sungkawa Atas Kejadian Kecelakaan Karyawan PT ERB
PEKANBARU, TRANSMEDIARIAU.COM - Sebuah kecelakaan tunggal merenggut nyawa 15 kar.
Sosialisasikan Penerimaan Anggota Polri, Kapolres Rohil: Tidak Dipungut Biaya atau Gratis
ROHIL, TRANSMEDIARIAU.COM - Kapolres Rohil AKBP Isa Imam Syahroni, S.I.K M.H. me.
Migo Mufartha Silaturahim Ke Tuan Guru Syekh Ismail Royan
PEKANBARU, TRANSMEDIARIAU.COM - Sebelum mengembalilan formulir pendaftaran Bakal.
Wakapolres Rohil Pimpin Apel Gelar Pasukan Ops Keselamatan Lancang Kuning 2025
ROHIL, TRANSMEDIARIAU.COM - Mewakili Kapolres Rohil AKBP Isa Imam Syahroni, S.I..