Pilihan +INDEKS
Bupati Bengkalis Kasmarni Terima Penghargaan Baznas Award 2024

TRANSMEDIARIAU.COM - Bupati Bengkalis Kasmarni menerima penghargaan Baznas award, Kamis, 29 Februari 2024 di Jakarta.
Penghargaan diberikan kepada Bupati Bengkalis Kasmarni kategori Kepala Daerah Pendukung Pengelolaan Zakat Terbaik karena sangat getol dalam mengumpulkan zakat di Kabupaten Bengkalis.
Penghargaan diserahkan Ketua Baznas Republik Indonesia KH Noor Achmad kepada Bupati Bengkalis Kasmarni.
Bentuk kepedulian Bupati Bengkalis terhadap Baznas Kabupaten Bengkalis dibuktikan dengan diterbitkannya Inbup Bengkalis nomor 215 tahun 2021 tentang optimalisasi pengumpulan zakat di Pemerintah Kabupaten Bengkalis serta pemberian hibah untuk operasional Baznas Kabupaten Bengkalis sebesar Rp.1.800.000.000,-
Bupati Bengkalis usai menerima penghargaan menyampaikan ucapan terimakasih kepada Baznas Republik Indonesia yang telah memberikan penghargaan kepada Pemerintah Kabupaten Bengkalis.

“Penghargaan ini merupakan kehormatan dan kebanggaan semoga menjadi motivasi untuk terus peduli serta memberikan dukungan agar pengumpulan zakat terus meningkat, kedepannya sinergitas antara Pemerintah Kabupaten Bengkalis dengan Baznas Republik Indonesia, Provinsi Riau dan Kabupaten Bengkalis dapat terus terbangun dengan baik,” ujar Kasmarni.
Selain itu, Bupati Bengkalis juga mengapresiasi capaian kinerja Baznas Kabupaten Bengkalis yang telah bekerja keras dalam mensejahterakan masyarakat dan ikut membantu Pemerintah dalam upaya pengentasan kemiskinan di Negeri Junjungan.
“Kami Pemerintah Kabupaten Bengkalis sangat mengapresiasi program yang diusung oleh Baznas Kabupaten Bengkalis, Semoga kedepan program di Baznas Kabupaten Bengkalis semakin ditingkatkan dan memberikan kemaslahatan untuk seluruh umat di Kabupaten Bengkalis,” kata Bupati Kasmarni.
GuL-inf
Berita Lainnya +INDEKS
Hari Pertama Bertugas, Bupati Ade dan Wabup Hendrizal Tinjau Pelayanan Kesehatan di RSUD Indrasari Rengat
TRANSMEDIARIAU.COM, INHU - Usai pimpin apel perdana dan hadiri serah terima jaba.
Sambut Bulan Suci Ramadhan 1446 Hijriah, Ketua DPRD Kepri, Iman Sutiawan SE Berbagi Sembako.
Transmediariau.com, Tanjungpinang - Menyambut Bulan Suci Ramadhan 1446 Hijriah , yang bertepatan .
Pj. Sekdakab Inhil H. Tantawi Jauhari Buka Sosialisasi Perlindungan Ekosistem Pekerja Desa
TRANSMEIARIAU.COM - Pemerintah Kabupaten Indragiri Hilir bekerja sama dengan BPJ.
Pemcam Mandau Lakukan Penertiban Pedagang Kaki Lima (PKL) di Pasar Mandau Jalan Sudirman
MANDAU, TRANSMEDIARIAU.com – Pemerintah Kecamatan Mandau, pada hari ini Selasa (25/02/2025), me.
Peletakan Batu Pertama Pembangunan Mushalla Korwilcam Duri, Camat Mandau dan Camat Batsol hadir
MANDAU, BUALBUAL.com - Camat Mandau Riki Rihardi, S.STP., M.Si., pada hari ini Senin (24/02/2025).
Camat Mandau Riki Rihardi, Tinjau Perbaikan Jalan Asrama Tribrata Keluruhan Pematang Pudu
MANDAU, TRANSMEDIARIAU.com – Setelah sekian lama kondisi jalan rusak parah, kini masyarakat Jal.