Pilihan +INDEKS
Pj Bupati Inhil Pimpin Upacara Peringatan HARKITNAS ke-116 Tahun 2024

INHIL - Pemerintah kabupaten Indragiri Hilir(Inhil) menggelar upacara dalam rangka peringatan Hari Kebangkitan Nasional (HARKITNAS) ke-116 tahun 2024 yang dilaksanakan di halaman kantor bupati Inhil, Senin (20/5/2024).
Upacara tersebut dipimpin langsung oleh Pejabat (Pj) bupati Inhil H Herman, dan di hadiri unsur Forkopimda dan Pejabat Eselon dilingkungan Pemkab Inhil dengan peserta upacara dari TNI-Polri, Organisasi dan Siswa-siswi SMA.
Pada amanatnya, Pj Bupati Inhil membacakan sambutan Mentri Komunikasi dan Informatika RI, bahwa Hari Kebangkitan Nasional merupakan peringatan nasional untuk memperingati pendirian organisasi Budi Utomo (Boedi Oetomo) pada 20 Mei 1908, peringatan Harkitnas tahun ini merupakan peringatan yang ke-116 tahun dengan tema "Bangkit untuk Indonesia Emas".
"Hari-hari ini kita dihadapkan pada suatu realitas yang terpampang terang yakni, kemajuan teknologi yang melesat cepat. Kita sudah memilih bukan hanya ikut serta, tetapi lebih daripada itu, menjadi pemain penting agar dapat menggapai dunia. Hari-hari ini hingga dua dekade ke depan merupakan momen krusial yang akan sangat menentukan langkah kita dalam mewujudkan itu semua," ujarnya.
Refleksi atas pilihan tersebut bisa kita rujuk dengan "berkunjung kembali" kepada gagasan awal menjadikan dan membentuk Indonesia. Bagaimana sejarah telah membentuk kebangsaan kita. Sejarah diperlukan bukan karena sensasi politiknya. Juga bukan sebagai sumber keteladanan nilai semata-mata. Tetapi pada Percakapan terus-menerus tentang kemajuan, kemanusiaan dan kesejahteraan. Keteladanan tidak harus diikatkan pada masa lalu. Namun dapat dikaitkan dengan masa depan, yaitu pada ide-ide yang membuka ruang imajinasi peradaban.
Dikatakannya, dengan HARKITNAS ke-116 ini kita harus menatap masa depan dengan penuh optimisme, kepercayaan diri dan keyakinan. Tidak mungkin lagi bagi kita untuk berjalan lamban, karena kita berkejaran dengan waktu. Di titik inilah, seluruh potensi SDA kita, bonus demografi kita, potensi tranformasi digital kita menjadi modal dasar menuju "Indonesia Emas 2045".
Diakhir amanatnya Menkominfo mengatakan dalam rangka peringatan Hari Kebangkitan Nasional ke-116 tahun 2024, banyak upacara dan kegiatan dilaksanakan di seluruh tanah air. Hal ini menunjukkan bahwa semangat kebangkitan nasional masih terus dipelihara dan ditanamkan pada diri dan hati setiap warga Indonesia. Melalui semangat ini, Indonesia pasti akan terus maju dan berkontribusi bagi kemajuan dunia. Semoga Indonesia terus bangkit dan berkembang menjadi Indonesia Emas.
Usai apel, Pj Bupati Herman menyerahkan bantuan Asistensi Rehabilitasi Sosial (ATENSI) dari Kementrian Sosial RI kemudian dilanjutkan dengan ziarah rombongan ke makam pahlawan Yudha Bhakti Tembilahan.*(Galery/Kominfo Inhil)


.jpg)
.jpg)


Berita Lainnya +INDEKS
Pj Bupati Inhil Resmi Membuka MTQ ke-54 Tingkat Kabupaten di Kecamatan Enok
INHIL – Pejabat (Pj) Bupati Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil), H. Erisman Yahy.
Pj Bupati Inhil Resmi Buka Bazar MTQ ke-54 Inhil di Kecamatan Enok
INHIL - Pejabat(Pj) Bupati kabupaten Indragiri Hilir(Inhil) H. Erisman Yahya, di.
Pj Bupati Inhil Resmikan Dermaga Apung Parit 21 Tembilahan
INHIL- Penjabat (Pj) Bupati Indragiri Hilir (Inhil) H. Erisman Yahya, meresmikan.
Pj Bupati Inhil Hadiri Apel Siaga Patroli Masa Tenang Pilkada 2024
INHIL – Penjabat (Pj) Bupati Indragiri Hilir (Inhil), H. Erisman Yahya, mengha.
Pj Bupati Inhil Hadiri Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Hasil Pilkada 2024
INHIL – Penjabat (Pj) Bupati Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil), H. Erisman Yah.
Pemkab Inhil Gelar Ramah Tamah Bersama Kapolda Riau
INHIL– Pemerintah kabupaten (Pemkab) Indragiri Hilir (Inhil) menggelar ramah t.