Pilihan +INDEKS
Pj Bupati Inhil H Herman Resmikan Gedung Baru Puskesmas Pelangiran
INHIL - Pejabat(Pj) bupati kabupaten Indragiri Hilir(Inhil) H. Herman, SE, MT., melaksanakan Kunjungan Kerja(Kunker) ke kecamatan Pelangiran, Selasa (04/06/2024 ).
Pada kunjungan kerja tersebut, Pj Bupati Inhil H. Herman di dampingi oleh Dandim 0314/Inhil, Plh Sekda Inhil, Kadis PMD, Kaban Kesbangpol, Kadis PU, Kadis Kesehatan dan di sambut oleh Camat Pelangiran beserta unsur Fokopimcam serta tokoh masyarakat Pelangiran.
Pada kunjungannya ke kecamatan Pelangiran Pj bupati Inhil membuka kegiatan Jambore PKK se-kecamatan Pelangiran dan meresmikan gedung baru UPT Puskesmas Pelangiran.
Pada sambutannya, Pj bupati Inhil mengatakan Jambore PKK sangat penting dilaksanakan karena Kader PKK merupakan salah satu ujung tombak pelaksanaan 10 Program kerja PKK di tingkat kecamatan yang harus aktif berkontribusi membantu kerja pemerintah diantaranya membantu mengatasi penanggulangan Stunting yang mencakup Sanitasi dan Pola hidup sehat, masalah kemiskinan dan sebagainya.
"Peran PKK sangat penting dalam membantu pemberdayaan keluarga untuk meningkatkan kesejahteraan,"ujarnya.
Selanjutnya dikatakan Pj bupati, Puskesmas merupakan pelayanan dasar kesehatan di tingkat kecamatan yang perlu di upayakan kelengkapannya, untuk itu dengan diresmikannya gedung baru tersebut diharapkan mampu memberikan pelayanan yang lebih baik dan di dukung dengan keikhlasan dari petugas dalam melayani masyarakat.
" Semoga dengan diresmikannya gedung baru ini mampu memberikan pelayanan yang lebih baik kepada masyarakat,"pungkasnya.(Adv)
Berita Lainnya +INDEKS
Tahapan Seleksi sudah Selesai, Perangkat Desa Pulau Sengkilo di Inhu Tak Kunjung Dilantik
TRANSMEDIARIAU.COM, INHU.
Kolaborasi BPJS dan Gojek, Pastikan Pengemudi Mitra Terlindungi Program JKN
TRANSMEDIARIAU.COM, JAKARTA.
Kebakaran Ruang Kesra Setda Inhil Jadi Alarm Serius, DPRD Riau Minta Perbaikan Instalasi Menyeluruh
TRANSMEDIARIAU.COM - Insiden kebakaran yang terjadi di ruangan Bagian Kesejahter.
Menjadi Gerbang Strategis Perdagangan Dunia. Gubernur Ansar : Kadin Harus Menjadi Rumah Besar Dunia Usaha di Kepri.
Transmediariau.com, Tanjungpinang – Gubernur Kepulauan Riau (Kepri) Ansar Ahmad menegaskan posi.
Terpilih Pimpin Kadin Kepri 2026 - 2031, Ir. Mustava, MM : Siap Perkuat Sinergi, Program Strategis dan Perluas Investasi.
Transmediariau.com, Tanjungpinang– Musyawarah Provinsi (Musprov) ke V Kamar Dagang dan Industri.







