Pilihan +INDEKS
Jelang Pilkada, Korwas PPNS Krimsus Polda Riau Rapat Gelar Balai Monitor Spektrum Frekuensi Radio

PEKANBARU, TRANSMEDIARIAU.COM - Tim Pengawasan dan Penindakan (Korwas) PPNS Ditreskrimsus Polda Riau menghadiri undangan rapat gelar yang diselenggarakan oleh Balai Monitor Spektrum Frekuensi Radio Kelas I Pekanbaru. Rapat ini menjelang pelaksanaan Pilkada 2024.
Dalam rapat tersebut, dibahas berbagai hal terkait pemantauan dan pengendalian penggunaan spektrum frekuensi radio, khususnya menjelang pelaksanaan Pilkada 2024. Hal ini dilakukan untuk memastikan penggunaan spektrum frekuensi radio berjalan sesuai dengan peraturan yang berlaku dan tidak disalahgunakan untuk kepentingan tertentu.
Undangan rapat ini didasarkan pada beberapa peraturan perundang-undangan, di antaranya Undang-Undang Nomor 2 Tahun 2002 tentang Kepolisian Negara Republik Indonesia, serta Peraturan Kapolri Nomor 20 Tahun 2010 tentang Koordinasi, Pengawasan, dan Pembinaan Penyidik bagi PPNS.
"Kehadiran kami dalam rapat ini merupakan bentuk komitmen Polri dalam mengawal pelaksanaan Pilkada 2024 agar berjalan aman, damai, dan demokratis," ujar AKP Irwanto, salah satu anggota Tim Korwas PPNS Ditreskrimsus Polda Riau yang hadir dalam rapat tersebut, Selasa (12/11/2024).
Selain itu, dalam rapat tersebut juga dibahas rencana pemusnahan barang hasil penertiban di wilayah Provinsi Riau yang dilakukan oleh Balai Monitor Spektrum Frekuensi Radio Kelas I Pekanbaru selama tahun 2022 hingga 2023.
"Kami akan berkoordinasi dengan pihak Balai Monitor Spektrum Frekuensi Radio Kelas I Pekanbaru untuk menjadwalkan pelaksanaan pemusnahan barang bukti tersebut," tambah AKP Irwanto.
Rapat yang berlangsung di Jalan Soekarno Hatta No.244, Sidomulyo Timur, Pekanbaru ini dihadiri oleh sejumlah pihak, di antaranya perwakilan dari Balai Monitor Spektrum Frekuensi Radio Kelas I Pekanbaru, serta tim pengawasan dan penindakan dari Balai tersebut.
"Pelaksanaan tugas berjalan lancar dan situasi dalam keadaan aman terkendali," tutup Irwanto. (Mawan)
Berita Lainnya +INDEKS
Bersama Forkopimda, Polres Rohil Ikuti Zoom Meeting Panen Raya Jagung Serentak
ROHIL, TRANSMEDIARIAU.COM - Bersama Forkopimda, Kapolres Rohil AKBP Isa Ima.
Dukung Asta Cita, Polsek Pujud Polres Rohil Lakukan Penanaman Jagung
ROHIL, TRANSMEDIARIAU.COM - Dalam rangka mendukung Program Asta Cita Presiden Re.
PT NWR Sampaikan Bela Sungkawa Atas Kejadian Kecelakaan Karyawan PT ERB
PEKANBARU, TRANSMEDIARIAU.COM - Sebuah kecelakaan tunggal merenggut nyawa 15 kar.
Sosialisasikan Penerimaan Anggota Polri, Kapolres Rohil: Tidak Dipungut Biaya atau Gratis
ROHIL, TRANSMEDIARIAU.COM - Kapolres Rohil AKBP Isa Imam Syahroni, S.I.K M.H. me.
Migo Mufartha Silaturahim Ke Tuan Guru Syekh Ismail Royan
PEKANBARU, TRANSMEDIARIAU.COM - Sebelum mengembalilan formulir pendaftaran Bakal.
Wakapolres Rohil Pimpin Apel Gelar Pasukan Ops Keselamatan Lancang Kuning 2025
ROHIL, TRANSMEDIARIAU.COM - Mewakili Kapolres Rohil AKBP Isa Imam Syahroni, S.I..