Pilihan +INDEKS
Ketua DPR RI Angkat Bicara, Terkait Ratusan Anak di Riau Cacat Akibat Sindrom Rubella

TRANSMEDIARIAU.COM, JAKARTA - Ketua DPR Bambang Soesatyo (Bamsoet) meminta Kementerian Kesehatan dan Pemerintah Provinsi Riau, dalam hal ini Dinas Kesehatan setempat untuk menggiatkan sosialisasi pentingnya imunisasi measles rubella (MR).
"Saya meminta Kemenkes bersama Pemerintah Daerah didampingi tokoh masyarakat agar memperhatikan Fatwa Majelis Ulama Indonesia (MUI) mengenai diperbolehkannya pemberian imunisasi MR dalam keadaan tertentu," terang Bamsoet dalam keterangan tertulisnya, Kamis (13/9/2018).
Hal tersebut disampaikan Bamsoet menanggapi ratusan anak di Provinsi Riau yang hidup dengan kondisi cacat akibat terkena Congenital Rubella Syndrome (CRS) akut yang diakibatkan karena rendahnya cakupan imunisasi MR di daerah tersebut.
Dalam melakukan sosialisasi imunisasi MR tersebut, jelas Bamsoet, harus bisa meyakinkan para orang tua tentang pentingnya imunisasi tersebut.
"Kita harus dapat meyakinkan para orang tua untuk memberikan imunisasi kepada anak-anaknya dan dampaknya apabila tidak diimunisasi," jelas Bamsoet.
Sosialisasi itu terang Bamsoet, sangat perlu dilakukan karena masih ada masyarakat yang tidak percaya terhadap imunisasi dan bahkan sekolah yang menolak pemberian vaksin tersebut.
"Sosialisasi itu perlu mengingat masih adanya ketidakpercayaan orang tua terhadap imunisasi MR dan masih banyaknya sekolah yang menolak untuk diadakan pemberian vaksin MR kepada para siswanya," jelas Bamsoet.
Bamsoet juga meminta Dinas Kesehatan Riau melakukan pendataan yang valid terhadap wilayah yang belum dilakukan imunisasi atau daerah yang masih rendah cakupan imunisasi MR-nya.
"Saya mengimbau semua pihak, khususnya orang tua untuk berperan aktif dalam menyukseskan pemberian imunisasi MR kepada anak-anaknya guna meminimalisir kasus CRS yang terjadi. Dampak dari penyakit tersebut sangat berbahaya dan hanya bisa dicegah dengan cara imunisasi MR," jelasnya.
Sumber: riaumandiri.co
Berita Lainnya +INDEKS
Mahasiswa dan Dosen Harus Berperan Aktif Sukseskan Hilirisasi, Ini Tiga Tipsnya!
TOBA SUMATERA UTARA - Penelitian mahasiswa dan dosen di perguruan tinggi k.
Hari Guru Nasional, Momentum Refleksi Peran Guru
PEKANBARU, TRANSMEDIARIAU.COM - Ketua Dewan Pendidik.
Peringatan HGN dan HUT PGRI Kecamatan Selayar Berlangsung Khidmat
TRANSMEDIARIAU.COM, Lingga - PGRI Kecamatan Selayar memperingati Hari .
Institut Teknologi Del Buktikan Artificial Intelligence (AI) Bisa Hasilkan Segudang Manfaat untuk Pendidikan & Masyarakat
SUMATERA UTARA - Penggunaan Artificial Intelligence (AI) atau Kecerdasan B.
Komite Sekolah Bersama Orang Tua Murid SDN 002 Selayar Membersihkan Perkarangan Sekolah.
TRANSMEDIARIAU.COM, Lingga - Komite Sekolah bersama orang tua murid dan pihak gu.
Bulan Bahasa di SMAN 1 Selayar Meriah dengan Aneka Lomba
TRANSMEDIARIAU.COM, Lingga - Dalam upaya untuk membangkitkan kecintaan terhadap .