Pilihan +INDEKS
Mendagri Tak Masalah dan Tak Persoalkan Kampanye di Pesantren

TRANSMEDIARIAU.COM, Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo tidak mempersoalkan kegiatan kampanye yang dilakukan pasangan calon presiden dan wakil presiden maupun pendukungnya di sekolah dan pondok pesantren untuk Pemilu 2019.
Politikus Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) ini beralasan pondok pesantren dan sekolah memiliki hak pilih.
"Enggak ada masalah kan sekolah-sekolah, pondok pesantren punya hak pilih, SMA punya hak pilih. Saya kira sosialisasi pemilu, kampanye pemilu semua lini masyarakat kita harus didatangi," kata Tjahjo di kompleks parlemen, Jakarta, Rabu (10/10).
Pernyataan Tjahjo yang tidak mempersoalkan kampanye dilakukan di pondok pesantren dan sekolah bertentangan dengan larangan yang dikeluarkan Komisi Pemilihan Umum (KPU).
KPU sebelumnya telah menyatakan pesantren termasuk lembaga pendidikan yang tidak diperbolehkan menjadi tempat kampanye. Kampus menjadi tempat pendidikan lain yang tak boleh digunakan berkampanye.
Hal ini diatur dalam Pasal 280 ayat (1) huruf h Undang-Undang Nomor 7 Tahun 2017 tentang Pemilihan Umum (Pemilu).
Menanggapi itu, Tjahjo menilai kegiatan kampanye tersebut dapat dikoordinasikan dengan KPUD maupun KPU. Sebab, menurutnya pemerintah tidak dapat mengintervensi dan menyerahkan seluruh aturan pemilu kepada KPU.
Namun, Tjahjo juga menekankan agar para calon, termasuk kepala daerah tidak mengajak aparatur sipil negara (ASN) ketika berkampanye di lembaga pendidikan.
"Kalau kepala daerah deklarasi boleh-boleh saja, tapi jangan mengajak ASN-nya. Jangan menggunakan anggaran aset daerah, itu saja saya kira," ujarnya.
Dua pasang capres-cawapres kerap mengunjungi pesantren untuk memperoleh dukungan. Namun, mereka berdalih kedatangannya ke pesantren sekadar silaturahmi.
Pasangan capres dan cawapres Prabowo Subianto-Sandiaga Uno, beberapa waktu lalu, mengunjungi sejumlah pesantren seperti Al-Anwar Sarang, Rembang yang dipimpin KH Maimoen Zubair, dan Pondok Pesantren Al-Qodiri, Jember.
Selain itu, Sandi juga mengunjungi Pesantren Raudlatul Ulum Desa Sumberwringin, Kecamatan Sumowono, Jember.
Cawapres lainnya, Ma'ruf Amin juga kerap mengunjungi pesantren. Awal Oktober, Ma'ruf mengunjungi Pondok Pesantren Al Muhajirin, Sukatani, Purwakarta.***
Sumber: cnn
Berita Lainnya +INDEKS
Mahasiswa dan Dosen Harus Berperan Aktif Sukseskan Hilirisasi, Ini Tiga Tipsnya!
TOBA SUMATERA UTARA - Penelitian mahasiswa dan dosen di perguruan tinggi k.
Hari Guru Nasional, Momentum Refleksi Peran Guru
PEKANBARU, TRANSMEDIARIAU.COM - Ketua Dewan Pendidik.
Peringatan HGN dan HUT PGRI Kecamatan Selayar Berlangsung Khidmat
TRANSMEDIARIAU.COM, Lingga - PGRI Kecamatan Selayar memperingati Hari .
Institut Teknologi Del Buktikan Artificial Intelligence (AI) Bisa Hasilkan Segudang Manfaat untuk Pendidikan & Masyarakat
SUMATERA UTARA - Penggunaan Artificial Intelligence (AI) atau Kecerdasan B.
Komite Sekolah Bersama Orang Tua Murid SDN 002 Selayar Membersihkan Perkarangan Sekolah.
TRANSMEDIARIAU.COM, Lingga - Komite Sekolah bersama orang tua murid dan pihak gu.
Bulan Bahasa di SMAN 1 Selayar Meriah dengan Aneka Lomba
TRANSMEDIARIAU.COM, Lingga - Dalam upaya untuk membangkitkan kecintaan terhadap .