Pilihan +INDEKS
Bawaslu Riau: Ikut Deklarasi Pro Jokowi, 11 Kepala Daerah Langgar UU No 23 Tahun 2014 dan Terancam Sanksi dari Kemendagri RI

TRANSMEDIARIAU.COM, Sebelas kepala daerah di Riau diputuskan telah melanggar Undang - undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang pemerintah daerah oleh Bawaslu Riau, terkait keikutsertaan mereka dalam Deklarasi Pro Jokowi (Projo).
Atas hal itu, Bawaslu Riau merekomendasikan agar Kemendagri RI agar memberikan sanksi kepada kepala daerah tersebut.Sebelumnya, Bawaslu Riau menyatakan ada 9 kepala daerah, namun kemudian diralat oleh Ketua Bawaslu Riau Rusidi Rusdan, yang menjuga mengkonfirmasi putusan Bawaslu Riau tersebut, Sabtu, (3/10/2018).
Pasalnya terdapat kesalahan pengutipan yang dilakukan oleh humas Bawaslu Riau, yang tetap menuliskan jumlah kepala daerah saat rapat pembahasan, dan tidak memperbaharui data meski data dalam rapat pleno keputusan sudah diubah.
"Tidak ada unsur pidana atas keikutsertaan 11 kepala daerah dalam Deklarasi Projo itu. Akan tetapi mereka melanggar peraturan perundangan lain, yakni UU Nomor 23 Tahun 2014, dan kita rekomendasikan pengenaan sanksi untuk mereka (11 kepala daerah, red) oleh Kemendagri RI," ujar Rusidi.
"Humas kita salah mengutip data, data yang ditulis mereka sebelumnya dikutip dari rapat pembahasan, bukan poin - poin yang sudah diputuskan dalam rapat pleno kesimpulan," ujar Rusidi terkait kesalahan penulisan jumlah kepala daerah yang terancan sanksi Kemendagri tersebut.
Adapun 11 kepala daerah itu diantaranya, Gubernur Riau terpilih sekaligus Bupati Siak, Syamsuar, Walikota Pekanbaru, Bupati Pelalawan, Bupati Meranti, Walikota Dumai, Bupati Rohil, Bupati Rohul, Bupati Kuansing, Bupati Kampar. ***
Sumber: GoRiau.com
Berita Lainnya +INDEKS
Bupati Rohil Tinjau Beberapa Ruas Jalan Terdampak Banjir dan Lumpur di Kota Bagansiapiapi
ROHIL, TRANSMEDIARIAU.COM - Bupati Rokan Hilir H. Bistamam di dampingi Wakil Bup.
Bandel! Rumah Biliar di Pekanbaru Masih Beroperasi di Hari ke-6 Ramadan
PEKANBARU, TRANSMEDIARIAU.COM - Di tengah larangan yang telah dikeluarkan oleh K.
Unit Lantas Polsek Singingi Hilir Respon Cepat Atasi Kemacetan di Jalan Lintas Desa Sungai Paku
PEKANBARU, TRANSMEDIARIAU.COM - Unit Lalu Lintas (Lantas) Polsek Singingi Hilir .
Seorang Mahasiswa di Inhu Ditemukan Tewas Gantung Diri
TRANSMEDIARIAU.COM, INHU - Seorang laki-laki ditemu.
Tak Butuh Waktu Lama, Polisi Berhasil Ringkus Pelaku Pembunuhan IRT di Teluk Nayang
ROHIL, TRANSMEDIARIAU.COM - Tak butuh waktu lama dan cukup satu jam saja, .
Kampung Tanjung Dua Peringati Isra' Mi'raj dengan Membaca Hikayat Nabi Muhammad SAW.
TRANSMEDIARIAU.COM, Lingga - Masyarakat Kampung Tanjung Dua desa Selayar Kecamat.