Pilihan +INDEKS
Banjir Landa Kuansing, Aktifitas 49 Sekolah Lumpuh Total

TRANSMEDIARIAU.COM, Banjir masih merendam sebagian besar wilayah Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing), Riau. Akibatnya, 49 sekolah di Kuansing tidak bisa melakukan aktivitas kegiatan belajar mengajar seperti biasanya.
"Data terakhir yang masuk ke kita, ada 49 sekolah yang tidak bisa melaksanakan kegiatan belajar mengajar," ujar Kepala Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Kuansing Jupirman kepada GoRiau.com, Senin (5/11/2018) pagi di Telukkuantan.
Dikatakan Jupirman, dari 49 sekolah tersebut, memang tidak semuanya terendam banjir. Namun ada beberapa sekolah yang tidak terendam, tapi akses ke sekolah yang banjir.
"Jadi, siswa dan guru juga tak bisa ke sekolah," ujar Jupirman. 49 sekolah terdiri dari berbagai tingkatan, mulai dari SD/MI, SMP/MTs.
Sebelum banjir melanda, Jupirman mengaku sudah memerintahkan kepada seluruh kepala sekolah untuk mengamankan aset sekolah.
"Melalui Korwil, kita minta kepala sekolah mengamankan barang berharga, seperti laptop atau dokumen lainnya," pungkas Jupirman. ***
Sumber: goriau.com
Berita Lainnya +INDEKS
Mahasiswa dan Dosen Harus Berperan Aktif Sukseskan Hilirisasi, Ini Tiga Tipsnya!
TOBA SUMATERA UTARA - Penelitian mahasiswa dan dosen di perguruan tinggi k.
Hari Guru Nasional, Momentum Refleksi Peran Guru
PEKANBARU, TRANSMEDIARIAU.COM - Ketua Dewan Pendidik.
Peringatan HGN dan HUT PGRI Kecamatan Selayar Berlangsung Khidmat
TRANSMEDIARIAU.COM, Lingga - PGRI Kecamatan Selayar memperingati Hari .
Institut Teknologi Del Buktikan Artificial Intelligence (AI) Bisa Hasilkan Segudang Manfaat untuk Pendidikan & Masyarakat
SUMATERA UTARA - Penggunaan Artificial Intelligence (AI) atau Kecerdasan B.
Komite Sekolah Bersama Orang Tua Murid SDN 002 Selayar Membersihkan Perkarangan Sekolah.
TRANSMEDIARIAU.COM, Lingga - Komite Sekolah bersama orang tua murid dan pihak gu.
Bulan Bahasa di SMAN 1 Selayar Meriah dengan Aneka Lomba
TRANSMEDIARIAU.COM, Lingga - Dalam upaya untuk membangkitkan kecintaan terhadap .