Pilihan +INDEKS
Ma'ruf Amin: Program Jokowi Lebih Realistis, Saya Optimis Menang di Riau

TRANSMEDIARIAU.COM, Calon Wakil Presiden nomor urut satu, Ma'ruf Amin menilai program yang dijanjikannya bersama Joko Widodo lebih realistis. Ia yakin menang karena jika terpilih dua periode, Jokowi hanya akan meneruskan pembangunan dan keberhasilan yang telah dicapai sebelumnya.
"Dengan melanjutkan pembangunan yang sudah ada, program yang kita janjikan akan lebih realistis, bukan sesuatu yang tidak jelas," katanya di Pekanbaru, Jumat (16/11/2018) siang.
Yang perlu dilakukan, lanjut Ma'ruf adalah mempertahankan kepuasan masyarakat serta menambah program-program baru yang menyesuaikan dengan capaian sebelumnya.
"Kami akan pertahankan kepuasan itu. Sehingga layak kalau kemudian masyarakat bisa mengubah dan lebih cenderung memilih ke nomor satu," papar Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) tersebut.
Sementara itu, kunjungan Ma'ruf Amin ke Kota Bertuah adalah dalam rangka silaturahmi bersama Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) di Pondok Pesantren Nurul Huda Al Islami, Jalan Handayani, Pekanbaru serta memperingati maulid Nabi Muhammad SAW. Ia kemudian dijadwalkan terbang ke Surabaya pada sore harinya. ***
Sumber: GoRiau.com
Berita Lainnya +INDEKS
Bupati Rohil Tinjau Beberapa Ruas Jalan Terdampak Banjir dan Lumpur di Kota Bagansiapiapi
ROHIL, TRANSMEDIARIAU.COM - Bupati Rokan Hilir H. Bistamam di dampingi Wakil Bup.
Bandel! Rumah Biliar di Pekanbaru Masih Beroperasi di Hari ke-6 Ramadan
PEKANBARU, TRANSMEDIARIAU.COM - Di tengah larangan yang telah dikeluarkan oleh K.
Unit Lantas Polsek Singingi Hilir Respon Cepat Atasi Kemacetan di Jalan Lintas Desa Sungai Paku
PEKANBARU, TRANSMEDIARIAU.COM - Unit Lalu Lintas (Lantas) Polsek Singingi Hilir .
Seorang Mahasiswa di Inhu Ditemukan Tewas Gantung Diri
TRANSMEDIARIAU.COM, INHU - Seorang laki-laki ditemu.
Tak Butuh Waktu Lama, Polisi Berhasil Ringkus Pelaku Pembunuhan IRT di Teluk Nayang
ROHIL, TRANSMEDIARIAU.COM - Tak butuh waktu lama dan cukup satu jam saja, .
Kampung Tanjung Dua Peringati Isra' Mi'raj dengan Membaca Hikayat Nabi Muhammad SAW.
TRANSMEDIARIAU.COM, Lingga - Masyarakat Kampung Tanjung Dua desa Selayar Kecamat.