Pilihan +INDEKS
Gempar Datangi DPRD Bengkalis, Inginkan Transparansi Penggunaan Dana Bantuan Covid 19

TRANSMEDIARIAU.COM, BENGKALIS - Mahasiswa yang tergabung di Gerakan Mahasiswa Pemuda dan Rakyat (Gempar) menggelar aksi unjuk rasa di depan gedung DPRD Kabupaten Bengkalis, Senin (29/6/2020). Puluhan mahasiswa itu menyuarakan aspirasinya terkait dengan penggunaan anggaran Covid-19, Bengkalis, Senin, (29/06/20)
Mereka pun mengkritik dan memberikan masukan bagi anggota DPRD Kabupaten Bengkalis. Mahasiswa juga meminta agar pemerintah daerah transparan dalam menggunakan anggaran penanggulangan wabah Covid-19, yang menjadi sebuah permasalahan dan polemik di masyarakat Kabupaten Bengkalis.
Salah seorang koordinator umum (Kordum), Gempar, Mansyur mengatakan, pihaknya menginginkan tranparansi anggaran Covid-19, terpenuhi dan transparansi Panitia Khusus (Pansus) Covid-19 DPRD Kabupaten Bengkalis serta tim gugus tugas Covid-19.
“Semoga kejelasan dan transparansi anggaran Covid-19 di Kabupaten Bengkalis bisa dipaparkan secepat mungkin dan tidak menjadi sebuah permasalahan yang hari ini sudah menjadi polemik ditengah-tengah masyarakat Kabupaten Bengkalis,”ujar Mansyur.
Unjukrasa mahasiswa asal Bengkalis ini disambut oleh Ketua Pansus Covid-19, Sofyan, S.Pdi bersama 9 anggota Pansus lainnya. Dalam pertemuan singkat tersebut, Pansus Covid-19 turut menandatangani kesepakatan, yang memuat akan melakukan hearing terbuka bersama tim gugus tugas Covid-19 dalam waktu yang tidak ditentukan.
“Pansus akan melakukan koordinasi dengan kita dan gugus tugas terkait jadwal hearing yang akan disampaikan,”ungkap sembari menunjukkan berita acara yang disepakati Gempar bersama Pansus Covid-19.***
Berita Lainnya +INDEKS
Pjs Bupati Kuansing Buka Seminar HUT ke-73 Ikatan Bidan Indonesia
KUANSING, TRANSMEDIARIAU.COM - Penjabat sementara (Pjs) Bupati Kuantan Sin.
Pjs Bupati Kuansing, Hadiri Penyuluhan Motivasi di SMAN 1 Sentajo Raya, Agar Hidup Sehat Tanpa Narkoba
KUANSING, TRANSMEDIARIAU.COM - Penjabat sementara (Pjs) Bupati Kuantan Singingi .
Pj Ketua TP PKK Inhil Tinjau Posyandu di Kec. Batang Tuaka
TRANSMEDIARIAU.COM - Mengakhiri kunjungan kerjanya di Kecamatan Batang Tuaka, Pe.
Kartika Sari Erisman Kunjungi Posyandu Seroja dan PAUD Beringin Jaya Kec. Tanah Merah
TRANSMEDIARIAU.COM - Jalani sejumlah agenda kerja di Kecamatan Tanah Merah pada .
Bersama Pemerintah Kabupaten Indragiri Hilir Dinkes Ikuti Rapat Penanganan KLB Malaria
TRANSMEDIARIAU.COM - Sejak status Kejadian Luar Biasa (KLB) malaria ditetapkan p.
Dinas Kesehatan Inhil Ajak Masyarakat Ciptakan Lingkungan Sehat untuk Cegah Penyakit Malaria
TRANSMEDIARIAU.COM - Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Indragiri Hilir, Rahmi Ind.