Pilihan +INDEKS
Wadanlantamal IV Terima Kunker Kapusjianstra TNI

Transmediariau.com, Tanjungpinang – Wakil Komandan Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Wadanlantamal IV) Kolonel Marinir Andi Rahmat M, mewakili Danlantama IV Laksamana Pertama TNI Indarto Budiarto, S.E., M.Han., menerima kunjungan kerja dari Kepala Pusat Kajian Strategi TNI (Kapusjianstra TNI) Brigjen TNI Djony Djamaris, S.I.P., M.I.P., beserta rombongandi ruang VIP Mako Lantamal IV Jl. Yos Sudarso No.1 Batu Hitam Tanjungpinang Kepulauan Riau, Selasa pagi (07/9/2021).
Kepala Dinas Penerangan Lantamal IV Mayor Marinir Saul Jamlaay mengatakan “Kunjungan Kerja dari pada Kapusjiantra TNI selain bersilahturahmi dengan satuan TNI yang ada di Kepulauan Riau juga pengumpulan data penyempurnaan penyusunan kajian strategis tentang peran TNI dalam menjaga kedaulatan laut dan penegakan kedulatan NKRI ,” ungkapnya.
Kadispen Lantamaml IV juga mengatakan “Pusjianstra adalah Pusat Pengkajian Strategi TNI disingkat Pusjianstra TNI bertugas menyelenggarakan fungsi pembinaan pengkajian strategi TNI bagi Pimpinan dan Staf di lingkungan TNI dalam rangka mendukung tugas pokok TNI,” jelasnya.
Kadispen juga menambahkan “Visi dari Pusjianstra adalah menjadikan pusat pengkajian strategi yang mampu menyediakan informasi strategis dan merespon tantangan dan tuntutan tugas TNI ke depan dalam bentuk pengembangan, kemandirian serta peningkatan kualitas TNI, untuk menjalan-kan tugas pokok dan fungsinya dalam rangka mewujudkan stabilitas keamanan baik dalam lingkup nasional maupun internasional,” ujarnya
“Selain ke Mako Lantamal IV, Kapusjianstra juga akan mengunjungi Guskamla Koarmada I, Lanal Batam, Lanud Hang Nadim Batam, Kodim 0316/Batam dan Korem 033/WP,” pungkasnya.(@dispen_lantamal iv)
Berita Lainnya +INDEKS
Sempat DPO Kasus Narkoba, Bripka Hendra Gunawan Akhirnya Dipecat
TRANSMEDIARIAU.COM, INHU – Menegaskan komitmennya.
AKP Joshua: Tindak Tegas Jika Ada Penyelewengan Sembako Saat Ramadan dan Lebaran
TRANSMEDIARIAU.COM, INHU – Menjelang bulan suci Ramadan dan Hari Raya Idul Fit.
Pastikan Kenyamanan Ibadah dan Antisipasi Balap Liar, Polsek Seberida Patroli Subuh
TRANSMEDIARIAU.COM, INHU – Demi menjaga ketertiban dan kenyamanan masyarakat d.
Bakti Sosial Polri Presisi, Kapolres Inhu Serahkan Langsung Bantuan ke Mahasiswa
TRANSMEDIARIAU.COM, INHU – Dalam rangka menyambut Bulan Suci Ramadhan 1446 H, .
Jelang Ramadan, Polres Inhu Amankan Ratusan Gram Narkoba, Miras dan Knalpot Brong
TRANSMEDIARIAU.COM, INHU - Menjelang Ramadan 1446 H.
Turut Sukseskan Program Presiden, PT Tasma Puja dan Polres Inhu Tanam Jagung Pipil
TRANSMEDIARIAU.COM, INHU – Dalam upaya mendukung .