Pilihan +INDEKS
Bupati Kasmarni Jawab Saran dan Pendapat Fraksi DPRD Bengkalis

TRANSMEDIARIAU.COM - Setelah disampaikan pandangan umum fraksi DPRD, Bupati Bengkalis Kasmarni memberikan jawaban atas berbagai pendapat, saran dan pertanyaan yang diutarakan, Senin malam (17/01/22).
Masih dipimpin oleh Ketua DPRD Kabupaten Bengkalis H. Khairul Umam dengan didampingi oleh Wakil Ketua II Sofyan, serta Wakil Ketua III Syaiful Ardi, rapat paripurna dimulai dengan pembacaan jumlah kehadiran anggota oleh Sekretaris Dewan Rafiardhi Ikhsan.
Bupati Kabupaten Bengkalis Kasmarni dalam jawaban terhadap pandangan umum fraksi-fraksi DPRD Kabupaten Bengkalis mengatakan bahwa pandangan umum fraksi menjadi sangat penting dalam upaya menselaraskan berbagai pandangan, pendapat dan gagasan demi terwujudnya satu tujuan yakni dapat memantapkan langkah dan sinerginitas kita dalam pengelolaan berbagai potensi daerah guna mewujudkan kesejahteraan dan percepatan pembangunan di negeri junjungan Kabupaten Bengkalis.
"Kami mengucapkan terima kasih atas dukungan dari Fraksi Partai Keadilan Sejahtera, Fraksi Partai Golongan Karya, Fraksi Partai PDI Perjuangan, Fraksi Partai Amanat Nasional, Fraksi Partai Gerindra, Fraksi Partai Suara Rakyat, dan Fraksi Partai Kebangkitan Bintang Indonesia terhadap Ranperda tentang Retribusi Persetujuan Pembangunan Gedung, juga Ranperda tentang Pelayanan, Penempatan dan Perlindungan Tenaga Kerja Lokal APBD Kabupaten Bengkalis Tahun 2022 untuk dibahas ke tahap selanjutnya sehingga dapat disahkan sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan," sambung Kasmarni.
Terkait Ranperda PBG, ia berharap nantinya pemerintah daerah dapat melakukan pemungutan retribusi dengan dasar hukum yang jelas sehingga hal tersebut dapat meningkatkan angka Pendapatan Asli Daerah (PAD).
Terhadap Perda Tenaga kerja lokal yang sudah tidak relevan lagi untuk kita jalankan saat ini sehingga perlu diperbaharui dan disesuaikan kembali dengan perkembangan yang ada agar kesenjangan ekonomi, kecemburuan sosial dan tertutupnya tenaga kerja lokal dapat ditekan dan diselenggarakan secara optimal oleh berbagai perusahaan atau unit usaha yang beroperasi di Kabupaten Bengkalis.
Dengan adanya Perda Pelayanan, Penetapan dan perlindungan tenaga kerja lokal diharapkan kedepannya dapat mewujudkan layanan penetapan, jaminan serta perlindungan terhadap tenaga kerja lokal kita, sehingga mereka juga memiliki kesempatan untuk hidup maju dan sejahtera.
"Dalam hal ini perlu menjadi perhatian artinya kami selalu komitmen memperhatikan tenaga kerja lokal karena merupakan salah satu program unggulan kami telah tertuang dalam rencana pembangunan jangka menengah daerah (RPJMD) kabupaten Bengkalis tahun 2021-2026, yakni program stimulus ekonomi, penerapan inovasi, dan teknologi serta peningkatan lapangan pekerjaan," tegasnya.
Selanjutnya, Ketua Bapemperda Sanusi terkait Ranperda inisiatif dewan tentang Pesantren menuturkan untuk kedepannya pemerintah Kabupaten Bengkalis mampu memberi manfaat positif sesuai dengan yang diharapkan terutama untuk mendorong kelancaran penyelenggaraan pemerintah dalam pembangunan karakter dan sosial ekonomi masyarakat. Untuk itu perlu adanya kerjasama dan komunikasi yang efektif antara eksekutif dan legislatif agar selalu bersinergi mengawal kualitas pesantren dan mencerdaskan anak bangsa yang agamis.
Berita Lainnya +INDEKS
Hari Pertama Bertugas, Bupati Ade dan Wabup Hendrizal Tinjau Pelayanan Kesehatan di RSUD Indrasari Rengat
TRANSMEDIARIAU.COM, INHU - Usai pimpin apel perdana dan hadiri serah terima jaba.
Sambut Bulan Suci Ramadhan 1446 Hijriah, Ketua DPRD Kepri, Iman Sutiawan SE Berbagi Sembako.
Transmediariau.com, Tanjungpinang - Menyambut Bulan Suci Ramadhan 1446 Hijriah , yang bertepatan .
Pj. Sekdakab Inhil H. Tantawi Jauhari Buka Sosialisasi Perlindungan Ekosistem Pekerja Desa
TRANSMEIARIAU.COM - Pemerintah Kabupaten Indragiri Hilir bekerja sama dengan BPJ.
Pemcam Mandau Lakukan Penertiban Pedagang Kaki Lima (PKL) di Pasar Mandau Jalan Sudirman
MANDAU, TRANSMEDIARIAU.com – Pemerintah Kecamatan Mandau, pada hari ini Selasa (25/02/2025), me.
Peletakan Batu Pertama Pembangunan Mushalla Korwilcam Duri, Camat Mandau dan Camat Batsol hadir
MANDAU, BUALBUAL.com - Camat Mandau Riki Rihardi, S.STP., M.Si., pada hari ini Senin (24/02/2025).
Camat Mandau Riki Rihardi, Tinjau Perbaikan Jalan Asrama Tribrata Keluruhan Pematang Pudu
MANDAU, TRANSMEDIARIAU.com – Setelah sekian lama kondisi jalan rusak parah, kini masyarakat Jal.