Pilihan +INDEKS
Bahas Penggabungan tiga PTS di Inhu, Wabup: Pemkab Sangat Mendukung
TRANSMEDIARIAU.COM, INHU - Wakili Bupati Indragiri Hulu, Wakil Bupati Indragiri Hulu (Inhu) Drs. H. Junaidi Rachmat M. Si menghadiri pembahasan penggabungan 3 (tiga) perguruan tinggi swasta di Inhu menjadi Institut Teknologi Sains dan Bisnis Indragiri (ITB) Indragiri di Kampus STIE Indragiri Rengat, Jum'at pagi (3/6/2022)
Junaidi Rahmat menyampaikan Ekpose Pemerintahan Kabupaten Inhu tentang penggabungan STIE Indragiri, STTI Indragiri, AKBID Indragiri sesuai dengan visi Inhu jangka panjang dalam Peraturan Daerah nomor 8 tahun 2011 yaitu "Indragiri Hulu sejahtera 2025".
Kemudian juga tertuang dalam visi Kabupaten Inhu tahun 2021-2026 yaitu "Merajut keterpaduan untuk masyarakat Indragiri Hulu lebih sejahtera" dengan beberapa Misi diantranya, mewujudkan kualitas sumber daya manusia yang unggul dan berdaya saing, pemantapan infrastuktur serta peningkatan pendapatan pelaku sektor pertanian.
Selanjutnya melihat kesungguhan Yayasan Pendidikan Indragiri yang mewadahi tiga perguran tinggi swasta tersebut, Pemkab Inhu akan memberikan dukungan sepenuhnya untuk pendidirian Institut Teknologi Sain dan Bisnis Indragiri (ITB Indragiri).
"Saya berharap ITB Indragiri menjadi sangat potensial dan siap untuk dikelola serta dijalankan menuju "Good University Governance" dengan menghasil lulusan yang berilmu, siap kerja, terampil, berkarakter hebat dalam rangka mewujudkan Kabupaten Inhu sejahtera dimasa mendatang," kata Wabup.
Ketua yayasan Indragiri Ir. Hendri A Saleh, MA mengatakan apabila ITB Indragiri dan jurusan agronomi disahkan, pasti akan memberikan dampak yang luar biasa terhadap kemajuan perguruan tinggi dan kemajuan sumber daya manusia yang ada di Inhu.
Selanjutnya Direktorat Lembaga yang diwakili Desmelita menyampaikan penggabungan dapat meningkatkan kualitas perguruan tinggi terlebih mendapat dukungan penuh dari pemerintah daerah.
Tampak juga hadir pada acara LLDIKTI X Tetri Aida, Ketua STIE Indragiri, H. R. Marwan Indra Saputra, S.E, M. Si, beserta Dosen dan jajarannya, Ketua STII Indragiri Beserta Dosen dan jajarannya, Direktur AKBID Indragiri beserta Dosen dan Jajarannya.
Reporter : Arlendi
TRANSMEDIARIAU.COM, INHU - Wakili Bupati Indragiri Hulu, Wakil Bupati Indragiri Hulu (Inhu) Drs. H. Junaidi Rachmat M. Si menghadiri pembahasan penggabungan 3 (tiga) perguruan tinggi swasta di Inhu menjadi Institut Teknologi Sains dan Bisnis Indragiri (ITB) Indragiri di Kampus STIE Indragiri Rengat, Jum'at pagi (3/6/2022)
Junaidi Rahmat menyampaikan Ekpose Pemerintahan Kabupaten Inhu tentang penggabungan STIE Indragiri, STTI Indragiri, AKBID Indragiri sesuai dengan visi Inhu jangka panjang dalam Peraturan Daerah nomor 8 tahun 2011 yaitu "Indragiri Hulu sejahtera 2025".
Kemudian juga tertuang dalam visi Kabupaten Inhu tahun 2021-2026 yaitu "Merajut keterpaduan untuk masyarakat Indragiri Hulu lebih sejahtera" dengan beberapa Misi diantranya, mewujudkan kualitas sumber daya manusia yang unggul dan berdaya saing, pemantapan infrastuktur serta peningkatan pendapatan pelaku sektor pertanian.
Selanjutnya melihat kesungguhan Yayasan Pendidikan Indragiri yang mewadahi tiga perguran tinggi swasta tersebut, Pemkab Inhu akan memberikan dukungan sepenuhnya untuk pendidirian Institut Teknologi Sain dan Bisnis Indragiri (ITB Indragiri).
"Saya berharap ITB Indragiri menjadi sangat potensial dan siap untuk dikelola serta dijalankan menuju "Good University Governance" dengan menghasil lulusan yang berilmu, siap kerja, terampil, berkarakter hebat dalam rangka mewujudkan Kabupaten Inhu sejahtera dimasa mendatang," kata Wabup.
Ketua yayasan Indragiri Ir. Hendri A Saleh, MA mengatakan apabila ITB Indragiri dan jurusan agronomi disahkan, pasti akan memberikan dampak yang luar biasa terhadap kemajuan perguruan tinggi dan kemajuan sumber daya manusia yang ada di Inhu.
Selanjutnya Direktorat Lembaga yang diwakili Desmelita menyampaikan penggabungan dapat meningkatkan kualitas perguruan tinggi terlebih mendapat dukungan penuh dari pemerintah daerah.
Tampak juga hadir pada acara LLDIKTI X Tetri Aida, Ketua STIE Indragiri, H. R. Marwan Indra Saputra, S.E, M. Si, beserta Dosen dan jajarannya, Ketua STII Indragiri Beserta Dosen dan jajarannya, Direktur AKBID Indragiri beserta Dosen dan Jajarannya.
Reporter : Arlendi
Berita Lainnya +INDEKS
Tahapan Seleksi sudah Selesai, Perangkat Desa Pulau Sengkilo di Inhu Tak Kunjung Dilantik
TRANSMEDIARIAU.COM, INHU.
Kolaborasi BPJS dan Gojek, Pastikan Pengemudi Mitra Terlindungi Program JKN
TRANSMEDIARIAU.COM, JAKARTA.
Kebakaran Ruang Kesra Setda Inhil Jadi Alarm Serius, DPRD Riau Minta Perbaikan Instalasi Menyeluruh
TRANSMEDIARIAU.COM - Insiden kebakaran yang terjadi di ruangan Bagian Kesejahter.
Menjadi Gerbang Strategis Perdagangan Dunia. Gubernur Ansar : Kadin Harus Menjadi Rumah Besar Dunia Usaha di Kepri.
Transmediariau.com, Tanjungpinang – Gubernur Kepulauan Riau (Kepri) Ansar Ahmad menegaskan posi.
Terpilih Pimpin Kadin Kepri 2026 - 2031, Ir. Mustava, MM : Siap Perkuat Sinergi, Program Strategis dan Perluas Investasi.
Transmediariau.com, Tanjungpinang– Musyawarah Provinsi (Musprov) ke V Kamar Dagang dan Industri.







