Pilihan +INDEKS
Dengan Program JKN Saling Melindungi

Transmediariau.com, Tanjungpinang - Sakit dapat menyerang kapan saja dan siapa saja, bahkan dapat datang tiba-tiba tanpa ada gejala. Sebagai bentuk untuk perlindungan diri sendiri, penting untuk memiliki jaminan kesehatan yang dapat digunakan kapanpun dan dimanapun. Hal inilah yang disadari oleh Sudirman (36). Sudirman terdaftar sebagai peserta Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) Peserta Penerima Bantuan Iuran (PBI) . baginya JKN ini banyak memberikan keuntungan kepada masyarakat, apalagi untuk masyarakat kurang mampu.
“Saya merasa sangat terbantu dan sangat senang menjadi peserta JKN. Saya dan keluarga saya merasa terlindungi dengan hadirnya program yang diselenggarakan oleh BPJS Kesehatan. JKN ini sangat bermanfaat bagi masyarakat, terutama untuk masyarakat yang kurang mampu. Bayangkan saja jika sewaktu-waktu ingin berobat dan sedang tidak memiliki biaya, mereka akan sulit untuk dapat pelayanan keseahatan yang layak.” ucapnya.
Program JKN menjamin seluruh pesertanya saat membutuhkan layanan kesehatan, selama tindakan medis yang dibutuhkan oleh peserta merupakan kebutuhan medisnya maka akan ditanggung oleh BPJS Kesehatan sampai sehat tanpa membatasi layanan medish yang dibutuhkan.
Dari pengalaman yang pernah dirasakan Sudirman, JKN dapat memberikan dampak yang sangat positif. Ia menceritakan bahwa dirinya pernah sakit dan melakukan pengobatan ke faskes ia terdaftar, disana ia dilayani tanpa ada perbedaan pelayanan.
Ia juga menceritakan ia menderita penyakit darah tinggi (hipertensi) sehingga setiap ia merasakan pusing langsung berobat ke faskes tempat ia biasa berobat
“saya mempunyai penyakit hipertensi, jadi saya sering merasakan pusing setiap kali tensi saya tinggi. Jadi saya sering berobat ke faskes tempat saya terdaftar, saya mendapatkan pelayanan sama seperti pasien pasien yang berobat disana tanpa ada perbedaan sedikitpun. Dan saya tidak pernah mengeluarkan biaya selama saya menggunakan JKN ini.”ujarnya
Menyadari manfaat menjadi peserta JKN, terutama untuk masyarakat yang kurang mampu. Sudirman mengajak kepada masyarakat untuk segara menjadi peserta program JKN yang diselenggarakn oleh BPJS Kesehatan.(*)
Berita Lainnya +INDEKS
Pjs Bupati Kuansing Buka Seminar HUT ke-73 Ikatan Bidan Indonesia
KUANSING, TRANSMEDIARIAU.COM - Penjabat sementara (Pjs) Bupati Kuantan Sin.
Pjs Bupati Kuansing, Hadiri Penyuluhan Motivasi di SMAN 1 Sentajo Raya, Agar Hidup Sehat Tanpa Narkoba
KUANSING, TRANSMEDIARIAU.COM - Penjabat sementara (Pjs) Bupati Kuantan Singingi .
Pj Ketua TP PKK Inhil Tinjau Posyandu di Kec. Batang Tuaka
TRANSMEDIARIAU.COM - Mengakhiri kunjungan kerjanya di Kecamatan Batang Tuaka, Pe.
Kartika Sari Erisman Kunjungi Posyandu Seroja dan PAUD Beringin Jaya Kec. Tanah Merah
TRANSMEDIARIAU.COM - Jalani sejumlah agenda kerja di Kecamatan Tanah Merah pada .
Bersama Pemerintah Kabupaten Indragiri Hilir Dinkes Ikuti Rapat Penanganan KLB Malaria
TRANSMEDIARIAU.COM - Sejak status Kejadian Luar Biasa (KLB) malaria ditetapkan p.
Dinas Kesehatan Inhil Ajak Masyarakat Ciptakan Lingkungan Sehat untuk Cegah Penyakit Malaria
TRANSMEDIARIAU.COM - Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Indragiri Hilir, Rahmi Ind.