Pilihan +INDEKS
JKN, Sehat Tanpa Biaya Sepeserpun

Transmediariau.com, Tanjungpinang – Herly (27) karyawan swasta yang terdaftar sebagai peserta Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) segmen Pekerja Penerima Upah (PPU) merasa beruntung menjadi peserta BPJS Kesehatan. Herly sangat merasakan manfaat Program JKN yang ia miliki, ketika harus berobat ke Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama (FKTP) ataupun di rumah sakit.
Diketahui Herly bekerja sebagai Satpam di PT BKS perusahaan tempat ia bekerja selalu rutin membayar iuran pekerjanya agar terlindungi dengan Program JKN. Herly terdaftar di kelas rawatan kelas II
Ditemui di Kantor BPJS Kesehatan Cabang Tanjungpinang, Herly bercerita saat dinas malam ia mengalami pusing, keringat dingin dan mata berkunang-kunang hingga harus dibawa ke rumah sakit untuk mendapatkan penanganan medis.
“Karena kejadiannya tengah malam, jadi teman – teman membawa saya ke Rumah Sakit Umum karna berlokasi dekat dari tempat saya bekerja,” ucap Herly.
Herly menceritakan selama dirawat sebagai peserta JKN ia mendapatkan pelayanan yang sangat baik oleh tim medis termasuk mendapatkan kemudahan mengurus administrasi saat di Unit Gawat Darurat (UGD) bahkan saat itu dilakukan oleh rekan kerjanya.
“Saya langsung dilayani oleh perawat disana. Mereka sangat sigap memeriksa sesuai keluhan yang saya alami, tidak begitu lama saya dipasangkan infus. Begitu keluar hasil cek darah saya disuruh untuk rawat inap,” sambungnya.
Dokter menyebutkan Herly menderita kurang darah (anemia) sehingga harus dirawat inap untuk memastikan penyembuhannya berjalan baik. Anemia adalah suatu kondisi Ketika tubuh kekurangan sel darah merah yang sehat atau Ketika sel darah merah tidak berfungsi dengan baik.
Saat menjalani rawat inap, Herly mendapatkan kesan yang sangat baik salah satunya kamar rawat inap yang sangat nyaman dan petugas medis rutin melakukan control kondisi kesehatannya. Tercatat selama dua hari Herly dirawat inap
“Sangat bersyukur sekali bekal kerumah sakit untuk dirawat hanya menggunakan kartu JKN. Datang dalam keadaan sakit dan pulang sehat kembali, serta tidak mengeluarkan biaya sedikitpun. Semoga Program JKN terus berjalan dan memberikan pelayanan kepada pesertanya,” tutupnya.(*)
Berita Lainnya +INDEKS
Pjs Bupati Kuansing Buka Seminar HUT ke-73 Ikatan Bidan Indonesia
KUANSING, TRANSMEDIARIAU.COM - Penjabat sementara (Pjs) Bupati Kuantan Sin.
Pjs Bupati Kuansing, Hadiri Penyuluhan Motivasi di SMAN 1 Sentajo Raya, Agar Hidup Sehat Tanpa Narkoba
KUANSING, TRANSMEDIARIAU.COM - Penjabat sementara (Pjs) Bupati Kuantan Singingi .
Pj Ketua TP PKK Inhil Tinjau Posyandu di Kec. Batang Tuaka
TRANSMEDIARIAU.COM - Mengakhiri kunjungan kerjanya di Kecamatan Batang Tuaka, Pe.
Kartika Sari Erisman Kunjungi Posyandu Seroja dan PAUD Beringin Jaya Kec. Tanah Merah
TRANSMEDIARIAU.COM - Jalani sejumlah agenda kerja di Kecamatan Tanah Merah pada .
Bersama Pemerintah Kabupaten Indragiri Hilir Dinkes Ikuti Rapat Penanganan KLB Malaria
TRANSMEDIARIAU.COM - Sejak status Kejadian Luar Biasa (KLB) malaria ditetapkan p.
Dinas Kesehatan Inhil Ajak Masyarakat Ciptakan Lingkungan Sehat untuk Cegah Penyakit Malaria
TRANSMEDIARIAU.COM - Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Indragiri Hilir, Rahmi Ind.