Pilihan +INDEKS
Dandim 0303 Dampingi Bupati Bengkalis /Forkopimda Tinjau Posko Pengamanan Natuna

TRANSMEDIARIAU.COM - Bersama Bupati Kasmarni, Dandim 0303/Bengkalis Letkol Inf Endik Yunia Hermanto cek Posko pengamanan Nataru ditiga Kecamatan yaitu Pinggir, Mandau dan Bathin Solapan, Sabtu (24/12) pagi.
Pengecekan dimulai dari Posko di Kelurahan Balai Raja, lanjut ke Posko Depan Mapolsek Mandau dan berakhir di Posko Nataru di Simpang Bangko, kecamatan Bathin Solapan.
Pada pengecekan tersebut Dandim Letkol Endik bersama Bupati Kasmarni dan Wakapolres Kompol Irnandha Rizal menyapa Petugas menanyakan kondisi dan situasi perayaan Natal hingga jelang Tahun baru 2023.
Pada kesempatan itu, Dandim Letkol Inf Endik mengingat kepada Petugas dari TNI/Polri, Dishub dan Tenaga Medis agar melaksanakan tugas dengan rasa penuh tanggung jawab serta keiklasan, sehingga darma bakti dalam menjalankan tugas tidak sia-sia.
"Mari kita laksanakan dengan ikhlas dan penuh tanggung jawab, karena masyarakat sangat mengharapkan para petugas dalam menjaga keselamatan, keamanan dalam perjalanan," pesannya.
Sementara itu, Bupati Bengkalis Kasmarni mengimbau kepada Petugas jaga
kesehatan karena pelayan masyarakat harus tetap sehat dan semangat, kerja dengan ikhlas, layani masyarakat dengan setulus hati dan jangan sampai masyarakat kecewa dengan pelayanan yang diberikan.
"Terus beri kenyamanan masyarakat selama perayaan Natal hingga menjelang Tahun Baru 2023 di Kabupaten Bengkalis," ungkap Bupati Kasmarni mengucapkan terima kasih dan penghargaan kepada personil dari jajaran TNI, Polri, Satpol PP, personil Dinas Perhubungan dan seluruh elemen yang terlibat pada pengamanan Nataru di Kabupaten Bengkalis.
Berita Lainnya +INDEKS
Sempat DPO Kasus Narkoba, Bripka Hendra Gunawan Akhirnya Dipecat
TRANSMEDIARIAU.COM, INHU – Menegaskan komitmennya.
AKP Joshua: Tindak Tegas Jika Ada Penyelewengan Sembako Saat Ramadan dan Lebaran
TRANSMEDIARIAU.COM, INHU – Menjelang bulan suci Ramadan dan Hari Raya Idul Fit.
Pastikan Kenyamanan Ibadah dan Antisipasi Balap Liar, Polsek Seberida Patroli Subuh
TRANSMEDIARIAU.COM, INHU – Demi menjaga ketertiban dan kenyamanan masyarakat d.
Bakti Sosial Polri Presisi, Kapolres Inhu Serahkan Langsung Bantuan ke Mahasiswa
TRANSMEDIARIAU.COM, INHU – Dalam rangka menyambut Bulan Suci Ramadhan 1446 H, .
Jelang Ramadan, Polres Inhu Amankan Ratusan Gram Narkoba, Miras dan Knalpot Brong
TRANSMEDIARIAU.COM, INHU - Menjelang Ramadan 1446 H.
Turut Sukseskan Program Presiden, PT Tasma Puja dan Polres Inhu Tanam Jagung Pipil
TRANSMEDIARIAU.COM, INHU – Dalam upaya mendukung .