Pilihan +INDEKS
Gubri Syamsuar Turun Langsung, Tinjau Perbaikan Ruas Inhu-Inhil

TRANSMEDIARIAU.COM - Gubernur Riau (Gubri) Syamsuar secara langsung meninjau perbaikan ruas jalan lintas Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu) - Indragiri Hilir (Inhil), Senin (10/04/2023).
Dalam kegiatannya, Gubri Syamsuar ini juga di dampingi oleh Kepala Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang dan Perumahan Kawasan Pemukiman Pertanahan (PUPR-PKPP) Provinsi Riau, M Arief Setiawan.
Terdapat dua unit grader dari Pemerintah Provinsi Riau yang sedang melakukan perbaikan. Peninjauan di Desa Pulau Galang, Kuala Cenaku, Kabupaten Indragiri Hulu jalan lintas menuju Indragiri Hilir.
Gubri Syamsuar mengatakan peninjauan jalan ini tentunya sebagai langkah dan upaya Pemprov Riau dalam mengatasi permasalahan jalan buruk di setiap daerah.
Gubernur Syamsuar menambahkan, perbaikan terus di kerjakan setiap harinya dan dia harapkan juga tahun ini akan cepat terselesaikan.
“ Tadi kita telah meninjau jalan-jalan yang buruk dan ini sekarang sedang di kerjakan, mudah-mudahan tahun ini akan cepat selesai,” katanya.
Orang nomor satu di Provinsi Riau, menjelaskan bahwa tadi juga dilakukan peninjauan pembangunan turap di Kuala Cenaku yang kerap terkena longsor. Selain itu, juga dilaksanakan sidak terhadap pelabuhan perusahaan batu bara yang ada di sekitaran Kuala Cenaku.
Lebih lanjut, Mantan Bupati Dua Periode ini menyangkan melihat banyaknya mobil-mobil besar yang melebihi kapasitas melintasi di jalan tersebut.
Menurutnya kerusakan jalan Provinsi tersebut, akibat truk yang membawa beban tonase over kapasitas. Apalagi diwilayah Inhu dan Inhil ini, truk batu bara yang membawa beban sampai 30 ton.
"Seluruh UPT serentak memperbaiki kerusakan jalan, saya mengharapkan seluruh jalan yang rusak bisa fungsional, " pungkas Syamsuar.
Berita Lainnya +INDEKS
Datang ke Mandah, Wabup Inhil Yuliantini Disambut Adat Melayu
MANDAH - Kedatangan Wakil Bupati Indragiri Hilir (Inhil), Yuliantini, ke Kecamat.
Bupati Inhil Safari Ramadhan ke Keritang Sekaligus Serahkan Bantuan CSR
KERITANG – Bupati Indragiri Hilir (Inhil), Haji Herman melaksanakan Safari Ram.
Pj Bupati Inhil Hadiri Silaturahmi Purna Tugas Pj Gubri
PEKANBARU – Penjabat (Pj) Bupati Indragiri Hilir, H. Erisman Yahya, menghadiri.
Pemkab Inhil Jalin Kerja Sama dengan Institut Bisnis dan Teknologi Pelita Indonesia untuk Peningkatan SDM
PEKANBARU - Pemerintah Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) Kembali menjalin kerjas.
Bupati Inhil H. Herman Mengikuti Retret Kepemimpinan di Akademi Militer Magelang
MAGELANG - Bupati kabupaten Indragiri Hilir(Inhil) H. Herman, secara resmi memul.
Hari Pertama Bertugas, Wabup Inhil Sidak ke Dukcapil dan Tinjau Operasi Pasar Murah
TEMBILAHAN – Hari pertama bertugas, Wakil Bupati Indragiri Hil.