Pilihan +INDEKS
Keamanan dan Kenyamanan Mudik Lebaran, Polres Inhu Siapkan 4 Posko
TRANSMEDIARIAU.COM, INHU - Untuk keamanan dan kenyamanan mudik Idul Fitri 1444 H, Kepolisian Resor (Polres) Indragiri Hulu (Inhu), Polda Riau menyiapkan 4 posko yang terdiri dari 2 Pos Pelayanan (Posyan) dan 2 Pos Pengamanan (Pospam) yang tersebar di beberapa ruas jalan lintas dan kecamatan.
Kapolres Inhu, AKBP Dody Wirawijaya, S.I.K melalui PS Kasubsi Penmas Polres Inhu, Aipda Misran diruang kerjanya, Selasa 18 Maret 2023 menjelaskan, untuk Pospam, pertama di Simpang Japura, atau Jalan Lintas Timur (Jalintim) Desa Sidomulyo Km 180 Kecamatan Lirik. Kemudian, Pospam Jalintim Desa Seberida, Kecamatan Batang Gansal.
Kemudian, lanjutnya, untuk Pos Pelayanan (Posyan), Simpang Tugu Patin, Jalintim Km 180, Kecamatan Rengat Barat dan Posyan Jalan Lintas Sumatera, Kelurahan Pangkalan Kasai.
"Empat pos ini siap melayani pemudik dan masyarakat sekitar agar arus mudik lebaran diwilayah Kabupaten Inhu lancar, aman dan terkendali termasuk Harkamtibmas di Kabupaten Inhu," tambah Misran.
Misran, juga menyampaikan pesan Kamtibmas pada masyarakat, khususnya para pemudik yang akan pulang merayakan Idul Fitri di kampung halaman, kalau bisa, rumah dititip kepada petugas keamanan setempat, pastikan semua pintu dan jendela terkunci dengan baik, cabut semua peralatan elektronik yang masih terhubung ke stop kontak serta gunakan sistem pengamanan lainnya. (Arlendi)
Berita Lainnya +INDEKS
Tahapan Seleksi sudah Selesai, Perangkat Desa Pulau Sengkilo di Inhu Tak Kunjung Dilantik
TRANSMEDIARIAU.COM, INHU.
Kolaborasi BPJS dan Gojek, Pastikan Pengemudi Mitra Terlindungi Program JKN
TRANSMEDIARIAU.COM, JAKARTA.
Kebakaran Ruang Kesra Setda Inhil Jadi Alarm Serius, DPRD Riau Minta Perbaikan Instalasi Menyeluruh
TRANSMEDIARIAU.COM - Insiden kebakaran yang terjadi di ruangan Bagian Kesejahter.
Menjadi Gerbang Strategis Perdagangan Dunia. Gubernur Ansar : Kadin Harus Menjadi Rumah Besar Dunia Usaha di Kepri.
Transmediariau.com, Tanjungpinang – Gubernur Kepulauan Riau (Kepri) Ansar Ahmad menegaskan posi.
Terpilih Pimpin Kadin Kepri 2026 - 2031, Ir. Mustava, MM : Siap Perkuat Sinergi, Program Strategis dan Perluas Investasi.
Transmediariau.com, Tanjungpinang– Musyawarah Provinsi (Musprov) ke V Kamar Dagang dan Industri.







