Pilihan +INDEKS
Kabupaten Inhu Gelar Rapat Persiapan MTQ XLI Provinsi Riau

TRANSMEDIARIAU.COM, INHU - Rapat persiapan pelaksanaan MTQ XLI tingkat Provinsi Riau tahun 2023 di Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu) dengan agenda pencabutan undian bazar dan pawai ta'aruf diikuti oleh perwakilan seluruh Kabupaten/Kota se Provinsi Riau, Rabu (30/08/2023).
Rapat persiapan dan pencabutan undian dipusatkan di Auditorium Yopi Arianto Lt. 4 Kantor Bupati dan dihadiri Sekretaris Daerah Ir. H. Hendrizal, M.Si, Sekda Kuansing, Staf Ahli, Ketua LPTQ Provinsi Riau, serta berbagai unsur dan tamu undangan lainnya.
Semua Kabupaten dan kota hadir melakukan pencabutan undian untuk mengikuti bazar dan pawai ta'aruf yang akan dilaksanakan pada 10 November 2023 mendatang di Danau Raja Kota Rengat Kabupaten Indragiri Hulu.
Mewakili Bupati Inhu, Sekda Hendrizal berterimakasih atas kehadiran para tamu undangan di Kabupaten Indragiri Hulu. Sekda berharap semoga silahturahmi yang baik ini akan selalu terjaga.
Adapun urutan stand bazar MTQ XLI tingkat Provinsi Riau secara berurutan adalah Provinsi Riau, Kabupaten Indragiri Hulu, Kabupaten Pelalawan, Kabupaten Bengkalis, Kabupaten Meranti, Kabupaten Kuansing, Kabupaten Siak, Kabupaten Inhil, Kabupaten Rohul, Kabupaten Rohil, Kota Dumai, Kota Pekanbaru, dan Kabupaten Kampar
Untuk pawai taaruf secara berurutan Kabupaten Kuansing, Kabupaten Bengkalis, Kota Dumai, Kabupaten Kampar, Kabupaten Rohil, Kabupaten Pelalawan, Kabupaten Siak, Kabupaten Rohul, Kabupaten Meranti, Kota Pekanbaru, Kabupaten Inhil, dan Kabupaten Inhu.
Selanjutnya setelah dilakukan pencabutan undian pawai dan stand bazar semua perwakilan Kabupaten dan Kota berangkat menuju Kota Rengat untuk melihat langsung tempat pelaksanaan MTQ XLI tingkat Provinsi Riau tahun 2023.
Berita Lainnya +INDEKS
Camat Selayar Awali Safari Ramadhan di Masjid Nurul Jannah Kampung Selayar.
TRANSMEDIARIAU.COM. Lingga - Camat Selayar, H. Abdul Kamar, mengawali Safari Ram.
Bupati Inhil Gelar Silaturahmi dan Buka Puasa Bersama IKMR
TEMBILAHAN – Dalam semarak bulan suci Ramadan, Bupati Indragiri Hilir, Haji He.
Wabup Inhil Yuliantini Safari Ramadhan Sekaligus Salurkan Santunan untuk Kaum Duafa
PULAU BURUNG – Wakil Bupati Indragiri Hilir, Yuliantini, melanjutkan agenda Sa.
Bupati dan Wakil Bupati Lingga Safari Ramadhan di Masjid Al-Munawarah Dusun II Sembuang Desa Penuba Timur.
TRANSMEDIARIAU.COM, Lingga - Bupati Lingga M. Nizar bersama Wakil Bupati Nofriza.
Hari Pertama Bertugas, Bupati Ade dan Wabup Hendrizal Tinjau Pelayanan Kesehatan di RSUD Indrasari Rengat
TRANSMEDIARIAU.COM, INHU - Usai pimpin apel perdana dan hadiri serah terima jaba.
Sambut Bulan Suci Ramadhan 1446 Hijriah, Ketua DPRD Kepri, Iman Sutiawan SE Berbagi Sembako.
Transmediariau.com, Tanjungpinang - Menyambut Bulan Suci Ramadhan 1446 Hijriah , yang bertepatan .