Pilihan +INDEKS
Dandim 0314/Inhil Sambut Kunjungan Kapolres Inhil di Makodim

INHIL - Kodim (Dandim) 0314/Inhil Letkol Inf Fikky Nur Kuncoro Jati, S.H., M. Han, menerima kunjungan Kapolres Indragiri Hilir(Inhil) yang baru, AKBP Budi Setiawan, S.I.K., M.I.K, di Makodim 0314/Inhil, Rabu (3/1/2024).
Kunjungan Kapolres Inhil AKBP Budi Setiawan, S.I.K., M.I.K, di dampingi Pejabat Utama Polres Inhil dalam rangka silaturahmi yang disambut langsung oleh Dandim 0314/Inhil, seraya mengucapkan selamat datang di Makodim 0314/Inhil.
“ Selamat datang di Makodim 0314/Inhil. Kami merasa sangat bahagia dengan kunjungan ini. Semoga soliditas dan sinergitas TNI dan Polri yang telah terjalin dengan baik selama ini dapat di jaga dan ditingkatkan sehingga terjalin komunikasi serta kerjasama yang baik dalam melaksanakan tugas ke depan," ujar Dandim 0314/Inhil.
Orang nomor 1 di Kodim 0314/Inhil itu juga menyampaikan dukungannya kepada Kapolres beserta jajaran dalam rangka menjaga stabilitas keamanan di wilayah hukum Polres Inhil.
“Hubungan dua arah ini sangatlah penting, dalam rangka menjaga stabilitas keamanan, termasuk upaya Kamtibmas Pemilu 2024,” pungkas Dandim.
Sementara itu, Kapolres Inhil AKBP Budi Setiawan, S.I.K., M.I.K, menuturkan kunjungan tersebut dalam rangka silaturahmi bersama forkopimda Inhil.
"Silaturahmi ini sebagai awal mulai pelaksanaan tugas saya di Kabupaten Inhil," kata Kapolres AKBP Budi.
AKBP Budi Setiawan, juga menyampaikan bahwa silaturahmi tersebut sebagai sarana membangun komunikasi yang baik dengan unsur Forkopimda serta Stakeholder yang ada.
" Semoga dengan terjalinnya silaturahmi dan komunikasi yang baik antara Polres dengan Forkopimda serta Stakeholder yang ada, diharapkan dapat bekerjasama menciptakan situasi yang aman dan kondusif, apalagi menjelang pelaksanaan Pemilu Damai tahun 2024," tutupnya.
Berita Lainnya +INDEKS
Pasiter Kodim 0314/Inhil Tinjau Progres Sasaran Fisik TMMD ke-123
INHIL– Pasiter Kodim 0314/Inhil, Kapten Inf Rudi Hartono, meninjau pelaksanaan.
TMMD ke-123, Personel Kodim 0314/Inhil Antusias Bekerja Saat Puasa
INHIL – Personel Kodim yang tergabung dalam tugas TNI Manunggal Membangun Desa.
Personel Kodim 0314/Inhil Ikuti Apel Kesiapsiagaan Penanganan Karhutla
INHIL – Personel Kodim 0314/Inhil turut serta dalam Apel Kesiapsiagaan Penanga.
Akses Mobilisasi Terbatas, Personel Kodim 0314/Inhil Pikul Material ke Lokasi Sumur Bor
INHIL – Personel Kodim 0314/Inhil yang tergabung dalam Satuan Tugas (Satgas) T.
TMMD ke-123, Kodim 0314/Inhil Gelar Penyuluhan Wawasan Kebangsaan dan Bela Negara
INHIL – Kodim 0314/Inhil melaksanakan penyuluhan wawasan kebangsaan dan bela n.
Personel TMMD ke-123 Kodim 0314/Inhil Kebut Pembangunan Sumur Bor untuk Masyarakat
INHIL– Pasca dibukanya secara resmi kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMM.