Pilihan +INDEKS
Gelar Cooling System, Pelsek Tebingtinggi Imbau Warga Waspada Berita Hoax

MERANTI, TRANSMEDIARIAU.COM - Polsek Tebingtinggi Semakin gencar dalam melaksanakan Cooling System, Semangat mewujudkan Pilkada Damai dan Kondusif terus digalakkan di Kabupaten Kepulauan Meranti, Jum'at (27/9/2024).
Dikatakan Kapolsek Tebingtinggi IPTU Daniel Bakkara kalau Bhabinkamtibmas yang ada diwilayahnya selalu aktif melakukan program sambang warga untuk menyampaikan pesan damai.
Dikatakan dia, untuk pagi ini Bhabinkamtibmas Desa Alahair Bripka Muktar Rosidi bersama Bhabinkamtibmas Selat Panjang Selatan Bripka Sholehudin SE dan Bhabinkamtibmas Desa Sesap Bripka Ilham Edi Putra mendatangi Klenteng di jalan Ahmad Hani, Kelurahan Selatpanjang, Tebingtinggi.
Bripka Muktar, Bripka Sholeh dan Bripka Ilham, memanfaatkan momen ini untuk memberikan pesan-pesan damai sebagai bagian dari Operasi Mantap Praja Tahun 2024.
Kehadiran Bripka Muktar, Bripka Sholeh dan Bripka Ilham, disambut hangat oleh Pengurus dan Jemaah Kelenteng yang tampak antusias mengikuti silaturahmi tersebut.
Dalam pertemuan itu, Bripka Muktar, Bripka Sholeh dan Bripka Ilham, mengajak seluruh masyarakat untuk menjaga keamanan dan tidak terlibat dalam perselisihan, meskipun terdapat perbedaan pilihan politik pada Pilkada 2024.
“Mari bersama-sama dengan Polri menjaga situasi yang damai dan kondusif. Hindari konflik dan perpecahan di tengah masyarakat, serta jangan cepat percaya jika ada Berita-berita yang belum tentu kebenarannya atau HOAX. Ini adalah pesta demokrasi, mari kita rayakan dengan kegembiraan, terlebih dimasa Kampanye saat ini yang sudah berjalan, jangan sampai terjadi saling ejek antar pendukung paslon,” kata Para Bhabinkamtibmas yang hadir.
Dijelaskan Bakara kalau pesan-pesan Kamtibmas yang disampaikan sesuai dengan Arahan Kapolres Kepulauan Meranti AKBP Kurnia Setiawan, SH. SIk.
"Dengan pendekatan yang humanis, diharapkan pesan damai ini dapat menciptakan suasana yang aman dan sejuk selama tahapan Pilkada berlangsung, serta mendorong partisipasi aktif masyarakat untuk mewujudkan Pilkada yang damai di Kepulauan Meranti," ucap Bakara.
Berita Lainnya +INDEKS
Bersama Forkopimda, Polres Rohil Ikuti Zoom Meeting Panen Raya Jagung Serentak
ROHIL, TRANSMEDIARIAU.COM - Bersama Forkopimda, Kapolres Rohil AKBP Isa Ima.
Dukung Asta Cita, Polsek Pujud Polres Rohil Lakukan Penanaman Jagung
ROHIL, TRANSMEDIARIAU.COM - Dalam rangka mendukung Program Asta Cita Presiden Re.
PT NWR Sampaikan Bela Sungkawa Atas Kejadian Kecelakaan Karyawan PT ERB
PEKANBARU, TRANSMEDIARIAU.COM - Sebuah kecelakaan tunggal merenggut nyawa 15 kar.
Sosialisasikan Penerimaan Anggota Polri, Kapolres Rohil: Tidak Dipungut Biaya atau Gratis
ROHIL, TRANSMEDIARIAU.COM - Kapolres Rohil AKBP Isa Imam Syahroni, S.I.K M.H. me.
Migo Mufartha Silaturahim Ke Tuan Guru Syekh Ismail Royan
PEKANBARU, TRANSMEDIARIAU.COM - Sebelum mengembalilan formulir pendaftaran Bakal.
Wakapolres Rohil Pimpin Apel Gelar Pasukan Ops Keselamatan Lancang Kuning 2025
ROHIL, TRANSMEDIARIAU.COM - Mewakili Kapolres Rohil AKBP Isa Imam Syahroni, S.I..