Pilihan +INDEKS
Polres Inhil Kembali Gelar Nobar Timnas Indonesia VS Tiongkok

INHIL, TRANSMEDIARIAU.COM - Bukti Kedekatan Polri kepada masyarakat Polres Inhil kembali menggelar Kegiatan “Nobar Bersama Polres Inhil” pada pertandingan Qualifiers, antara Tim Nasional Indonesia melawan Tim Tiongkok, yang disiarkan langsung.
Kegiatan nonton bareng ini di laksanakan di Depan Mapolres Inhil Jalan Gajah Mada Tembilahan, Selasa (15/10/2024).
Kapolres Inhil AKBP Budi Setiawan mengungkapkan bahwa kegiatan tersebut dilaksanakan sebagai wujud dukungan dan rasa Nasionalisme sekaligus kebanggaan terhadap Tim Nasional Sepakbola Indonesia.
“Kegiatan nobar bersama warga Inhil bukan hanya tentang sepakbola, ini tentang kebanggaan sebagai sebuah Negara dan merupakan bentuk support dan rasa Nasionalisme, serta menjalin keakraban antara Polri dan masyarakat,” kata Kapolres.
Kapolres juga mengungkapkan bahwa kegiatan Nonton Bareng tersebut diikuti Personel Polres Inhil yang sedang tidak bertugas guna meningkatkan rasa kekeluargaan dan kebersamaan antar personel serta di hadiri oleh masyarakat Kabupaten Inhil.
“Nonton bareng ini digelar secara sederhana, namun tampak keakraban dan penuh dengan kekeluargaan antara anggota Polri dengan Masyarakat Kabupaten Inhil, ini juga bentuk kecintaan kita terhadap Indonesia,” terangnya.
Sebagaimana diketahui sebelumnya, jalan Gajah Mada menjadi saksi kebersamaan antara anggota POLRI dan masyarakat dalam serunya nonton bola bareng antara Tim Nasional Indonesia melawan Tim Sepakbola Tiongkok.
Berita Lainnya +INDEKS
Turnamen Bola Voli Pelajar PBVSI Inhu Cup 2025 Sukses Digelar, Ini Juaranya
TRANSMEDIARIAU.COM, INHU - Turnamen bola voli pelaj.
Membanggakan, Atlet Sepeda Polres Indragiri Hilir Peringkat Dua Tour Of Kemala Yogyakarta 2025
INHIL, TRANSMEDIARIAU.COM - Hukman Al Fazl (Faiz) sukses meraih peringkat .
Kampar Junior FA U-11 Wakili Indonesia di Piala IFFC 2024
KAMPAR, TRANSMEDIARIAU.COM - Kampar Junior FA U-11 akan bertolak ke Kuala Lumpur.
PJs Bupati Kuansing Lepas Acara Family Run Peringati Hari Kesehatan Nasional
KUANSING, TRANSMEDIARIAU.COM - Penjabat sementara (Pjs) Bupati Kuantan Singingi .
Timnas Indonesia Menyala, Ini Klasemen Lengkap Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
TRANSMEDIARIAU.COM - Ada 18 tim yang mengikuti kuali.