Pilihan +INDEKS
Amankan Debat Kandidat, Polres Inhu Gelar Apel Bersama dan TFG

TRANSMEDIARIAU.COM, INHU - Polres Indragiri Hulu (Inhu) menggelar apel bersama dan Tactical Floor Game (TFG) sebagai bagian dari persiapan pengamanan Debat Kandidat Calon Bupati dan Wakil Bupati Inhu, yang akan diselenggarakan di Poltekkes Kemenkes RI di Kelurahan Pematang Reba Kecamatan Rengat Barat Kabupaten Indragiri Hulu, Sabtu (9/11/2024).
Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan kelancaran dan keamanan jalannya acara debat yang akan menjadi ajang penting bagi kandidat untuk menyampaikan visi dan misinya kepada masyarakat.
Apel bersama yang dipimpin oleh Kapolres Inhu AKBP Fahrian Saleh Siregar dihadiri oleh berbagai pihak terkait, di antaranya Dandim 0302 Inhu Letkol Inf Emick Candra Nasution, Wadansat Brimob Polda Riau AKBP M. Aries Purwanto, Ketua KPU Kabupaten Inhu Ronaldi Ardian dan Ketua Bawaslu Kabupaten Inhu Dedi Risanto.
Selain itu, sejumlah pejabat penting lainnya, termasuk anggota Polres Inhu, Kasat Pol PP Kabupaten Inhu Tukiyat.
Kapolres Inhu dalam sambutannya menyampaikan pentingnya koordinasi dan kesiapsiagaan dalam pengamanan debat publik, mengingat acara ini bukan hanya sebagai ajang politik, tetapi juga potensi kerawanan yang perlu diantisipasi.
"Kita harus menjaga situasi tetap kondusif, baik di dalam maupun di luar lokasi debat. Pengamanan yang baik akan memberikan rasa aman kepada peserta debat dan masyarakat yang menyaksikan," ujar Kapolres.
Setelah apel bersama, kegiatan dilanjutkan dengan Tactical Floor Game (TFG), sebuah simulasi yang bertujuan untuk mempersiapkan seluruh personel pengamanan dalam menghadapi berbagai situasi yang mungkin terjadi saat debat berlangsung.
TFG ini melibatkan seluruh unsur pengamanan, termasuk Polres Inhu, Kodim 0302 Inhu, Brimob, BPBD, Satpol PP, Dishub serta pihak KPU dan Bawaslu.
Dalam latihan ini, petugas diajarkan untuk mengelola pergerakan massa, mengatur pengamanan pintu masuk, serta cara bertindak cepat dalam menangani insiden yang tidak diinginkan.
Wadansat Brimob Polda Riau AKBP M. Aries Purwanto menyatakan bahwa koordinasi antara TNI, Polri, dan pihak terkait sangat penting dalam menjaga kelancaran debat.
"Melalui TFG, kita dapat mengevaluasi dan memastikan kesiapan setiap personel dalam menghadapi potensi gangguan. Semua harus siap, baik dari segi fisik maupun mental," ujar Wadansat.
Berita Lainnya +INDEKS
Bakti Sosial Polri Presisi, Kapolres Inhu Serahkan Langsung Bantuan ke Mahasiswa
TRANSMEDIARIAU.COM, INHU – Dalam rangka menyambut Bulan Suci Ramadhan 1446 H, .
Jelang Ramadan, Polres Inhu Amankan Ratusan Gram Narkoba, Miras dan Knalpot Brong
TRANSMEDIARIAU.COM, INHU - Menjelang Ramadan 1446 H.
Turut Sukseskan Program Presiden, PT Tasma Puja dan Polres Inhu Tanam Jagung Pipil
TRANSMEDIARIAU.COM, INHU – Dalam upaya mendukung .
Keren! Inovasi Unit Lantas Polsek Rengat Barat dan Rutan, Pengendara Tertib Lalu Lintas Dapat Hadiah
TRANSMEDIARIAU.COM, INHU – Unit Lantas Polsek Rengat Barat bekerja sama dengan.
Operasi Keselamatan LK 2025 Berakhir, Ribuan Warga Inhu Lakukan Pelanggaran
TRANSMEDIARIAU.COM, INHU - Operasi Keselamatan LK 2025 yang berlangsung sejak 10.
Launching Sekolah Tertib Berlalu Lintas, Satlantas Polres Inhu Teken MoU
TRANSMEDIARIAU.COM, INHU - Setelah melalui berbagai tahapan, mulai sosialisasi, .