Pilihan +INDEKS
Kapolsek Pangkalan Kuras Tinjau Progres Ketahanan Pangan di Desa Talau dan Serukan Pesan Kamtibmas Paska Pilkada

PELALAWAN, TRANSMEDIARIAU.COM – Kapolsek Pangkalan Kuras, AKP Sohermansyah, bersama tim melaksanakan peninjauan progres ketahanan pangan di Desa Talau, Kecamatan Pangkalan Kuras, pada Rabu (04/12/2024) pukul 11.00 WIB. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya mendukung program ketahanan pangan yang dicanangkan oleh Pemerintah Republik Indonesia.
Selain Kapolsek, hadir dalam kegiatan tersebut Kepala Desa Talau, Syahril, Sekretaris Desa Talau, Samiul Basir Sinaga, Humas PT. Musim Mas, Malinton Purba, Kadus 1 Desa Talau, Miro Syahputra, dan Bhabinkamtibmas Desa Talau, Bripka Rion Napitupulu.
Kegiatan ini bertujuan untuk, mendukung program ketahanan pangan yang telah dicanangkan oleh Pemerintah Republik Indonesia, .eninjau progres pelaksanaan ketahanan pangan di Desa Talau dan menilai potensi pengembangan ketahanan pangan yang dapat lebih dikembangkan di desa tersebut.
Kapolsek AKP Sohermansyah menyampaikan apresiasi atas kerjasama yang baik antara pemerintah desa dan masyarakat dalam melaksanakan program ketahanan pangan. "Kita harap program ini dapat meningkatkan kemandirian masyarakat Desa Talau dalam memenuhi kebutuhan pangan, serta berkontribusi dalam mendukung ketahanan pangan nasional," ujarnya.
Dalam kesempatan tersebut, Kapolsek juga menegaskan pentingnya menjaga situasi kamtibmas yang kondusif pasca Pilkada 2024. "Kami mengimbau seluruh masyarakat untuk tetap menjaga persatuan dan kesatuan. Jangan mudah terprovokasi oleh informasi yang tidak jelas kebenarannya. Mari kita bersama-sama menjaga keharmonisan dan keamanan di wilayah kita," tegasnya.
Kapolsek juga meminta masyarakat untuk aktif melaporkan setiap aktivitas yang dapat mengganggu keamanan dan ketertiban. "Keamanan dan ketertiban adalah tanggung jawab bersama. Mari kita dukung Polri untuk menjaga situasi yang aman dan kondusif," tambahnya.
Selama peninjauan, situasi di Desa Talau berjalan aman dan terkendali. Kegiatan tersebut berakhir tanpa kendala, dengan harapan program ketahanan pangan di desa ini dapat terus berkembang dan memberikan manfaat bagi masyarakat setempat. (Aang)
Berita Lainnya +INDEKS
Bersama Forkopimda, Polres Rohil Ikuti Zoom Meeting Panen Raya Jagung Serentak
ROHIL, TRANSMEDIARIAU.COM - Bersama Forkopimda, Kapolres Rohil AKBP Isa Ima.
Dukung Asta Cita, Polsek Pujud Polres Rohil Lakukan Penanaman Jagung
ROHIL, TRANSMEDIARIAU.COM - Dalam rangka mendukung Program Asta Cita Presiden Re.
PT NWR Sampaikan Bela Sungkawa Atas Kejadian Kecelakaan Karyawan PT ERB
PEKANBARU, TRANSMEDIARIAU.COM - Sebuah kecelakaan tunggal merenggut nyawa 15 kar.
Sosialisasikan Penerimaan Anggota Polri, Kapolres Rohil: Tidak Dipungut Biaya atau Gratis
ROHIL, TRANSMEDIARIAU.COM - Kapolres Rohil AKBP Isa Imam Syahroni, S.I.K M.H. me.
Migo Mufartha Silaturahim Ke Tuan Guru Syekh Ismail Royan
PEKANBARU, TRANSMEDIARIAU.COM - Sebelum mengembalilan formulir pendaftaran Bakal.
Wakapolres Rohil Pimpin Apel Gelar Pasukan Ops Keselamatan Lancang Kuning 2025
ROHIL, TRANSMEDIARIAU.COM - Mewakili Kapolres Rohil AKBP Isa Imam Syahroni, S.I..